Connect with us

Berita

Aksi Ricuh, 3 Orang Dirawat di Pelayanan Kesehatan DPR

AKTUALTAS.ID – Demonstrasi para mahasiswa di depan DPR, Jalan Gatot Soebroto, Jakarta, berlangsung rusuh. Tiga orang anggota Kepolisian dilarikan ke Klinik atau Pelayanan Kesehatan (Yankes) DPR RI, Kompleks Parlemen, Selasa (24/9/2019). Mereka adalah Sadam Husein (19), Heri Irawan (40) dan Erwin (40). Adapun Sadam Husein mengalami trauma tumpul kepala belakang, serta lutut kanannya robek. Sedangkan […]

Published

pada

AKTUALTAS.ID – Demonstrasi para mahasiswa di depan DPR, Jalan Gatot Soebroto, Jakarta, berlangsung rusuh. Tiga orang anggota Kepolisian dilarikan ke Klinik atau Pelayanan Kesehatan (Yankes) DPR RI, Kompleks Parlemen, Selasa (24/9/2019).

Mereka adalah Sadam Husein (19), Heri Irawan (40) dan Erwin (40). Adapun Sadam Husein mengalami trauma tumpul kepala belakang, serta lutut kanannya robek.

Sedangkan Heri Irawan mengalami robek di bagian pipi. Lalu, Erwin mengalami sesak nafas. Di samping itu, seorang ibu berjilbab, Sri Sudarmi (56) juga sempat dilarikan ke Yankes DPR.

“Sri Sudarmi mengalami luka robek di kepala karena terkena kerikil,” ujar seorang petugas Yankes DPR.

Untuk diketahui, Kepolisian sempat menembakkan gas air mata ke arah kerumunan para mahasiswa. Hal itu dilakukan setelah para mahasiswa berhasil merobohkan gerbang gedung DPR.

Setelah gas air mata ditembakkan sekitar pukul 16.00 WIB, massa aksi dan pekerja yang ada di dalam DPR berhamburan. Tercatat dari Yankes DPR, selain korban tersebut, ada juga Delvira (29) seorang jurnalis yang mengalami sesak nafas. [Umamah/Ari Wibowo]

Trending

Exit mobile version