Connect with us

Berita

Usai dari Jakarta, Satu Lansia Positif Virus Corona di Malang

AKTUALITAS.ID – Pemerintah Kota Malang mengungkapkan di wilayahnya ada satu tambahan pasien positif virus corona Covid-19. Dia baru saja pulang dari Jakarta menuju Malang sekira dua pekan lalu. “Pulang perjalanan dari Jakarta. Dari situ menunjukkan gejala-gejala klinis Covid-19 sehingga diperiksa ke Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Kota Malang,” kata Kepala Bagian Humas Pemkot Malang, Nur […]

Aktualitas.id -

AKTUALITAS.ID – Pemerintah Kota Malang mengungkapkan di wilayahnya ada satu tambahan pasien positif virus corona Covid-19.

Dia baru saja pulang dari Jakarta menuju Malang sekira dua pekan lalu. “Pulang perjalanan dari Jakarta. Dari situ menunjukkan gejala-gejala klinis Covid-19 sehingga diperiksa ke Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Kota Malang,” kata Kepala Bagian Humas Pemkot Malang, Nur Widianto, Kamis, (26/3/2020).

Widianto menegaskan bahwa pasien positif baru ini tidak memiliki riwayat kontak dengan pasien positif pertama seorang mahasiswa di Malang. Pasien positif ini seorang lansia berjenis kelamin perempuan, berusia 61 tahun. Hasil uji labolatorium untuk pasien ini telah keluar, dan dinyatakan positif Covid-19.

“Hasil uji lab keluar pada 25 Maret 2020, kemarin, dinyatakan pasien tersebut positif terinfeksi Covid-19. Tidak terkait dengan PDP yang ada di Kota Malang termasuk dengan pasien positif yang ada di Kota Malang kemarin,” ujar Nur Widianto.

Widianto mengatakan, melihat jejak riwayat perjalanan pasien dugaan kuat terinfeksi Covid-19 di Jakarta. Setelah dirawat di RSSA Malang, Satgas Covid-19 Pemkot Malang langsung melakukan kontak tracing. Terutama pada orang terdekat atau keluarga pasien di rumah.

“Berdasarkan riwayat perjalanan dan hasil klinis kemungkinan dari Jakarta. Saat dirujuk ke RSSA otomatis langsung dilakukan tracing oleh tim medis, yang di-tracing oleh tim medis otomatis orang terdekat seperti keluarganya,” ujar Widianto.

Sementara itu, berdasarkan data Pemerintah Kota Malang per 25 Maret 2020, orang dalam pantauan (ODP) di Kota Malang tercatat sebanyak 119 orang, dan 6 pasien dalam pengawasan (PDP), termasuk satu pasien positif Covid-19 ini.

TRENDING

Exit mobile version