Berita
Samsung Galaxy Z Flip Perkenalkan Varian 5G
Samsung memperkenalkan varian 5G dari Galaxy Z Flip jelang acara ‘Galaxy Unpacked’ awal bulan depan. Galaxy Z Flip 5G merupakan penerus dari smartphone layar lipat Galaxy Z Flip yang pertama kali diperkenalkan pada Februari lalu dengan versi 4G LTE. Samsung menyebut Galaxy Z Flip 5G adalah perangkat pertama dalam jajaran Galaxy yang menggunakan chipset Qualcomm […]
Samsung memperkenalkan varian 5G dari Galaxy Z Flip jelang acara ‘Galaxy Unpacked’ awal bulan depan.
Galaxy Z Flip 5G merupakan penerus dari smartphone layar lipat Galaxy Z Flip yang pertama kali diperkenalkan pada Februari lalu dengan versi 4G LTE.
Samsung menyebut Galaxy Z Flip 5G adalah perangkat pertama dalam jajaran Galaxy yang menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 865 Plus 5G.
“Platform baru ini memaksimalkan kekuatan 5G dengan kinerja yang ditingkatkan untuk menghasilkan pemrosesan pada perangkat yang lebih cepat dan lebih efisien dengan citra yang lebih tajam melalui rendering grafis yang ditingkatkan,” kata Samsung, seperti dilansir Yonhap.
Selain chipset, Galaxy Z Flip 5G memiliki desain dan fitur yang sama dengan varian 4G LTE sebelumnya.
Smartphone ini memiliki layar yang sama 6,7 inci ketika dibuka, serta tampilan layar kecil 1,1 inci di bagian luar perangkat.
Galaxy Z Flip 5G juga dibekali kamera ganda dengan lensa utama 12MP dan lensa sudut lebar 12MP, serta kamera selfie 10MP.
Samsung mengatakan bahwa smartphone baru tersebut akan tersedia dalam warna abu-abu Mystic Gray dan warna tembaga Mystic Bronze di pasar tertentu mulai 7 Agustus 2020.
Galaxy Z Flip 5G akan dibanderol dengan harga sekitar US$1.450 (atau sekitar Rp21,2 juta) di AS.
Sementara di pasar Korea Selatan, perangkat tersebut diproyeksikan akan dirilis pada bulan September.
Awalnya, Galaxy Z Flip 5G diperkirakan akan memulai debutnya dalam acara ‘Galaxy Unpacked’ pada 5 Agustus mendatang. Namun, perangkat tersebut diluncurkan lebih awal dari yang diharapkan.
Orang dalam industri mengatakan, dalam acara ‘Galaxy Unpacked’ nanti, Samsung akan menghabiskan lebih banyak waktu untuk memperkenalkan Galaxy Note20, Galaxy Fold 2, Galaxy Watch 3, Galaxy Buds Live, dan Galaxy Tab S7.
-
FOTO30/01/2026 20:18 WIBFOTO: Presiden Prabowo Lantik Dewan Energi Nasional di Istana Negara
-
POLITIK30/01/2026 14:00 WIBKetua Komisi II DPR Tak Sepakat Usulan Ambang Batas Parlemen Dihapus
-
POLITIK30/01/2026 12:45 WIBTrump Ancam Iran, Senator RI Ingatkan Indonesia Jaga Politik Bebas Aktif
-
EKBIS30/01/2026 13:00 WIBDirut BEI Mengundurkan Diri
-
RAGAM30/01/2026 13:30 WIBManfaat Bagi Lansia Saat Merawat Cucu
-
DUNIA30/01/2026 19:00 WIBTeheran Siap Respons Agresi AS dengan Serangan ke Tel Aviv
-
JABODETABEK30/01/2026 14:30 WIBKebakaran di Jagakarsa, Satu Orang Tewas
-
NASIONAL30/01/2026 18:00 WIBGugatan Mahasiswa soal Abolisi dan Amnesti Ditolak MK