Berita
Usai Lurah Petamburan Positif Covid-19, Puskesmas Tanah Abang Mulai Lakukan Tracing
AKTUALITAS.ID – Lurah Petamburan, Setiyanto, terkonfimasi positif Covid-19. Menindaklanjuti hal itu, petugas kesehatan dari Puskesmas telah memulai pelacakan. “Sudah ada tadi yang ditracing, ada dari staf kelurahan hari ini itu 10-15 orang,” kata Camat Tanah Abang, Jakarta Pusat, Yassin Pasaribu, saat dihubungi, Rabu (18/11/2020). Dia menjelaskan, proses pelacakan akan terus berlanjut besok, Kamis (19/11/2020). Pemeriksaan […]
AKTUALITAS.ID – Lurah Petamburan, Setiyanto, terkonfimasi positif Covid-19. Menindaklanjuti hal itu, petugas kesehatan dari Puskesmas telah memulai pelacakan.
“Sudah ada tadi yang ditracing, ada dari staf kelurahan hari ini itu 10-15 orang,” kata Camat Tanah Abang, Jakarta Pusat, Yassin Pasaribu, saat dihubungi, Rabu (18/11/2020).
Dia menjelaskan, proses pelacakan akan terus berlanjut besok, Kamis (19/11/2020). Pemeriksaan dilakukan di Puskesmas Tanah Abang yang berlokasi di Jalan Danau Toba Nomor 1, Tanah Abang.
“Besok masih ada lagi, karena hari ini pun ada yang work from home. Lalu kan PPSU juga ada yang beda jadwal piketnya,” jelasnya.
Sebelumnya, Hasil tes Swab Polymerase Chain Reaction (PCR) Lurah Petamburan Setiyanto telah keluar dari Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur. Setelah reaktif virus Corona saat Swab Antigen di Polda Metro Jaya, hasil uji lanjutan ini juga menunjukkan hasil terkonfirmasi positif terpapar Covid-19.
“Jadi kita sudah mendapatkan hasil Swab PCR RS Kramat Jati, Rabu 18 November, saudara Setiyanto Lurah Petamburan dinyatakan positif Covid-19,” kata Kadiv Humas Polri Irjen Raden Prabowo Argo Yuwono di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Rabu (18/11/2020).
Atas hasil tersebut, lanjut Argo, Lurah Petamburan pun langsung ditangani dan diserahkan ke petugas medis setempat. “Saat ini yang bersangkutan kita serahkan ke Puskesmas Petamburan,” jelas Argo.
Lurah Petamburan Setiyanto menjalani isolasi mandiri usai mengikuti tes usap metode polymerase chain reaction (PCR) di Rumah Sakit Polri Kramat Jati, setelah dinyatakan positif Covid-19.
-
Ragam6 jam lalu
Eddies Adelia Jalani Operasi Serius di Penang Akibat Cedera Ligamen
-
POLITIK4 jam lalu
Bahlil Tepis Kabar Jokowi Gabung ke Partai Golkar: “Pak Jokowi Bapak Bangsa”
-
Dunia11 jam lalu
Trump Kembali ke Gedung Putih, Kemenangan Besar di Pilpres AS 2024
-
Ragam9 jam lalu
Tingkatkan Imunitas Anak Terhadap Wabah Cacar Air, Berikut Tips dari Pakar
-
Dunia23 jam lalu
Hasil Sementara Pilpres AS 2024: Trump Unggul atas Kamala Harris dalam Perolehan Suara Elektoral
-
Olahraga8 jam lalu
Jakarta Sapu Bersih Medali Emas di Kejuaraan Panglima TNI Cup 2024
-
Jabodetabek14 jam lalu
BMKG Prakirakan Jakarta Diguyur Hujan pada Kamis Sore
-
Jabodetabek13 jam lalu
Polda Metro Jaya Sediakan Layanan SIM Keliling di Lima Lokasi Jakarta Hari Ini