DUNIA
ICC Siap Perintahkan Penangkapan Pemimpin Militer Myanmar atas Kejahatan Terhadap Rohingya

AKTUALITAS.ID – Mahkamah Pidana Internasional (ICC) mengumumkan bahwa mereka akan segera mengajukan surat perintah penangkapan terhadap pemimpin militer Myanmar, Jenderal Min Aung Hlaing, atas keterlibatannya dalam kejahatan serius yang dilakukan terhadap komunitas Muslim Rohingya di Myanmar dan Bangladesh. Langkah ini diumumkan pada Rabu, (27/11/2024), sebagai bagian dari upaya untuk membawa pertanggungjawaban terhadap pelaku kejahatan internasional.
Seperti yang dilansir Reuters, ICC menyatakan bahwa sebuah panel yang terdiri dari tiga hakim akan memutuskan apakah Jenderal Min Aung Hlaing benar-benar bertanggung jawab atas pengusiran paksa dan penganiayaan terhadap kelompok Rohingya. Keputusan ini diambil setelah dilakukan penyelidikan menyeluruh dan independen terhadap tuduhan tersebut.
“Lebih banyak permohonan surat perintah penangkapan terkait dengan Myanmar akan menyusul,” ungkap pihak ICC. Meskipun belum ada batas waktu yang pasti, secara umum proses penerbitan surat perintah penangkapan diperkirakan memakan waktu sekitar tiga bulan.
Tuduhan terhadap Min Aung Hlaing muncul setelah tindakan keras militer Myanmar terhadap etnis Rohingya pada 2017, yang menyebabkan lebih dari 700.000 orang terpaksa melarikan diri ke Bangladesh. Organisasi Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) sebelumnya menyebut serangan tersebut sebagai ‘genosida’, mengingat pelanggaran hak asasi manusia yang terjadi, termasuk pembunuhan massal, pemerkosaan, dan pembakaran desa-desa Rohingya.
Namun, pemerintah Myanmar membantah tuduhan tersebut dan menyatakan bahwa operasi militer yang dilakukan bertujuan untuk memerangi kelompok teroris yang mereka klaim bersembunyi di balik masyarakat Rohingya.
Hingga saat ini, pihak junta militer Myanmar belum memberikan tanggapan resmi terhadap kabar perintah penangkapan yang akan diajukan oleh ICC. (Damar Ramadhan)
-
EKBIS16/04/2025 10:30 WIB
Was-Was Data China, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.825 per Dolar AS
-
EKBIS16/04/2025 12:30 WIB
Harga Minyak Dunia Tumbang, Brent dan WTI Anjlok
-
NASIONAL15/04/2025 22:00 WIB
Geledah Rumah Hakim Djuyamto, Kejagung Hanya Temukan 3 Handphone
-
FOTO15/04/2025 20:59 WIB
FOTO: Peringatan HUT ke-17 Bawaslu
-
FOTO15/04/2025 21:38 WIB
FOTO: KWP Gelar Halal Bihalal 2025 Bersama DPR
-
JABODETABEK15/04/2025 20:00 WIB
Akhir April, Transjabodetabek Blok M–Alam Sutera Siap Diluncurkan
-
RAGAM15/04/2025 20:30 WIB
Konser Budaya Indonesia-Rusia Meriahkan 75 Tahun Hubungan Diplomatik
-
RAGAM15/04/2025 21:30 WIB
Film Animasi “Jumbo” Tembus 3 Juta Penonton, Jadi Favorit Keluarga Indonesia Pasca Lebaran