EKBIS
Harga Biodiesel B40 Diprediksi Naik Rp 1.500-2.000 per Liter Setelah Disubsidi
AKTUALITAS.ID – Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) telah menyampaikan insentif untuk pengusaha biodiesel yang menjalankan program B40 di tahun ini, dengan alokasi sebesar Rp 35,5 triliun.
Namun, insentif ini hanya berlaku untuk sektor Public Service Obligation (PSO) dan tidak ada untuk non-PSO.
Menurut Direktur Jenderal Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi (Dirjen EBTKE), Eniya Listiani Dewi, insentif ini berasal dari pungutan ekspor kelapa sawit yang dikelola oleh Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS).
Pemerintah telah menetapkan alokasi B40 sebanyak 15,6 juta kiloliter (kl) biodiesel, dengan rincian 7,55 juta kl diperuntukkan bagi PSO dan sisanya dialokasikan untuk non-PSO.
Eniya mengatakan bahwa harga biodiesel B40 yang sudah sekarang sekitar Rp 13.000 per liter akan bertambah sekitar Rp 1.500-2.000, atau menjadi sekitar Rp 14.500-15.000 per liter.
Meskipun harga akan meningkat, pemerintah memastikan bahwa kebijakan ini tidak akan mempengaruhi inflasi, karena telah melakukan studi sebelum kebijakan ini diberlakukan.
“Dalam kajian kita melihat bahwa tidak mempengaruhi inflasi,” ujarnya. (Enal Kaisar)
-
FOTO17/11/2025 08:31 WIBFOTO: Aksi Seniman Jalanan Dukung Produk UMKM Konveksi
-
DUNIA16/11/2025 14:00 WIBKetegangan Meningkat, China Larang Warganya ke Jepang
-
NUSANTARA16/11/2025 13:30 WIBPria Dianiaya Mertua dan Keluarga Istri karena Cekcok Rumah Tangga
-
NASIONAL17/11/2025 07:00 WIBGuru Besar HTN: Lembaga Negara Semakin Tidak Patuh pada Putusan MK
-
POLITIK16/11/2025 15:00 WIBPersatuan Rakjat Desa: Sejarah Partai Politik Sunda di Pemilu 1955 dan Perannya di Parlemen
-
RAGAM16/11/2025 15:30 WIBCara Mengecilkan Perut Buncit dengan Cepat dan Sehat
-
RIAU16/11/2025 16:00 WIBDragbike di Sirkuit Sport Center, Cara Efektif Dirlantas Polda Riau Cegah Aksi Balapan Liar
-
EKBIS17/11/2025 09:30 WIBIHSG dan LQ45 Kompak Menguat Pagi Ini (17/11), Investor Uji Resisten 8.400