EKBIS
Awal Pekan Kurang Greget: Rupiah Dibuka Melemah Tipis Terhadap Dolar AS

AKTUALITAS.ID – Nilai tukar rupiah dibuka melemah tipis pada perdagangan awal pekan ini, Senin (28/4/2205). Mengacu data pasar spot, rupiah berada di posisi Rp16.837 per dolar Amerika Serikat (AS), atau melemah 0,04% dibanding penutupan akhir pekan lalu di level Rp16.830.
Pergerakan tipis rupiah ini sejalan dengan tren yang dialami mayoritas mata uang Asia pagi ini. Satu-satunya mata uang yang menguat terhadap dolar AS adalah won Korea Selatan, yang naik 0,09%.
Sementara itu, baht Thailand mencatatkan pelemahan terdalam di kawasan setelah terjun 0,48%. Disusul yuan China yang melemah 0,13%, dolar Singapura turun 0,1%, serta peso Filipina yang terkoreksi 0,07%.
Mata uang lainnya yang juga berada di zona merah adalah:
Ringgit Malaysia: turun 0,5%
Yen Jepang: turun 0,5%
Dolar Hong Kong: melemah 0,009%
Dolar Taiwan: terkoreksi 0,006%
Tekanan terhadap mata uang-mata uang Asia ini muncul di tengah penguatan dolar AS, yang belakangan ditopang oleh ekspektasi kebijakan suku bunga ketat dari Federal Reserve serta data ekonomi AS yang masih cukup solid.
Meski pelemahan rupiah tergolong tipis, pelaku pasar disarankan tetap waspada terhadap potensi volatilitas yang bisa muncul dari sentimen global, termasuk gejolak geopolitik dan arah kebijakan bank sentral dunia. (Yan Kusuma/Mun)
-
JABODETABEK28/04/2025 05:30 WIB
Jakarta Cerah Seharian, Tapi Jakarta Selatan dan Timur Berpotensi Hujan Ringan pada Sore Hari
-
JABODETABEK27/04/2025 19:00 WIB
Gubernur DKI Luncurkan Program Pemutihan Ijazah, Belasan Ribu Warga Terbantu
-
RAGAM27/04/2025 23:00 WIB
Film Perang Kota”, Sebuah Layar Lebar tentang Pertarungan Ideologi Pasca-Kemerdekaan
-
OLAHRAGA27/04/2025 17:00 WIB
Persib Bandung Kian Dekat ke Tangga Juara, Hanya Butuh Empat Poin Lagi
-
EKBIS28/04/2025 09:15 WIB
Harga Pangan Hari Ini: Cabai Rawit Tembus Rp68 Ribu, Minyakita dan Daging Kerbau Turun Tajam
-
OLAHRAGA27/04/2025 18:00 WIB
Timnas Bisbol Putri Indonesia Tundukkan India 6-3 di Piala Asia 2025
-
EKBIS28/04/2025 08:30 WIB
Kabar Baik Awal Pekan, Cek Update Harga BBM Pertamina Terbaru per 28 April 2025
-
POLITIK28/04/2025 06:00 WIB
Gibran Diusulkan Dicopot, Hendropriyono Bilang Tuntutan Purnawirawan Sudah Terukur