JABODETABEK
Geger! Warga Depok Temukan Mayat Bersimbah Darah di Jalan Kabel

AKTUALITAS.ID – Warga di sekitar Jalan Kabel, Beji, Depok, digegerkan dengan penemuan mayat seorang pria tanpa identitas dalam kondisi bersimbah darah pada Selasa (18/2/2025) sekitar pukul 05.30 WIB.
Salah seorang warga, Indri, mengatakan bahwa mayat tersebut pertama kali ditemukan oleh warga yang melintas di sekitar lokasi. Saat ditemukan, kondisi mayat sudah bersimbah darah.
“Tadi pas mau nganter sekolah, sekitar pukul 05.30 WIB sudah ramai (melihat mayat),” ujar Indri.
Indri menjelaskan bahwa sebelum penemuan mayat, tidak ada suara atau teriakan yang terdengar dari sekitar lokasi. Namun, warga mulai berkerumun setelah melihat mayat tersebut.
“Tidak terdengar apa-apa, cuma kaget pas liat ramai orang ternyata ada mayat,” jelasnya.
Warga lainnya, Raka, seorang pedagang roti keliling yang tinggal tidak jauh dari lokasi, sempat mendengar suara motor melaju kencang sekitar pukul 05.00 WIB. Saat itu, ia sedang membuat kopi bersama temannya.
“Beberapa orang menduga begitu (loncat dari sutet). Tapi dengar suara motor,” ucap Raka.
Raka sempat melihat kondisi mayat yang ditemukan di Jalan Kabel. Mayat tersebut tergeletak telungkup dan bersimbah darah. Korban berjenis kelamin pria, namun tidak ada identitas yang ditemukan.
“Sepertinya anak muda, bocahnya rapi, bersih. Lukanya di bagian kepala yang paling parah,” kata Raka.
Kapolsek Beji, Kompol Jupriono, mengatakan bahwa anggota Polsek Beji sudah berada di TKP bersama Inafis Polres Metro Depok untuk melakukan olah TKP. Polisi belum bisa memastikan identitas korban dan masih melakukan penyelidikan lebih lanjut.
“Sedang diidentifikasi,” tutur Jupriono.
Polisi juga belum bisa berspekulasi mengenai penyebab kematian korban dan masih menunggu hasil autopsi. Selain itu, Polsek Beji juga masih mencari informasi lain dan meminta keterangan dari sejumlah saksi terkait penemuan mayat tersebut.
“Kami masih interogasi saksi-saksi,” ungkap Jupriono.
Ciri-ciri mayat yang ditemukan:
- 1 Jenis kelamin: Pria
2. Rambut: Panjang
3. Kulit: Putih
4. Pakaian: Hitam
5. Celana: Panjang batik coklat
6. Sepatu: Abu-abu
(Mun/Yan Kusuma)
-
FOTO20/04/2025 12:51 WIB
FOTO: Bawaslu RI Tinjau PSU di Kabupaten Serang
-
FOTO20/04/2025 03:50 WIB
FOTO: Seminar Kesehatan dari Pakar Psikologi Benny Prawira
-
NUSANTARA19/04/2025 23:00 WIB
Gelar Operasi Alpha Bravo Moskona 2025, 274 Personel Siap Cari Iptu Tommy yang Hilang di Bintuni
-
RAGAM20/04/2025 00:01 WIB
Penelitian Ungkap: Permen Karet Juga Mengandung Mikroplastik
-
NUSANTARA20/04/2025 13:00 WIB
Tanah Leluhur Diinjak-injak: Warga Halmahera Timur Lawan Penambangan Ilegal Berbekal Nekat
-
OLAHRAGA20/04/2025 16:00 WIB
Targetkan Kemenangan, Arema FC Siap Hadapi Persebaya di Bali
-
OLAHRAGA20/04/2025 17:00 WIB
Persik Kediri Tumbang di Kandang, Persija Jakarta Amankan Tiga Poin