JABODETABEK
Awal Puasa, Cuaca Jaboetabek Mayoritas Cerah Berawan

AKTUALITAS. ID – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan, awal puasa ramadan cuaca di hampir seluruh wilayah Jakarta pada siang hari akan cerah, Sabtu (1/3/2025), kecuali wilayah Jakarta Timur diprakirakan turun hujan dengan intensitas ringan.
Kemudian pada malam harinya, cuaca wilayah Jakarta seluruhnya akan berawan, kecuali Jakarta Timur yang massih diprediksi hujan dengan intensitas ringan.
Sementara untuk wilayah penyangga Jakarta, yaitu Bekasi dan Kota Bogor, Jawa Barat diprediksi akan cerah berawan pada pagi, lalu cerah di siang hari, dan diprediksi akan turun hujan dengan intensitas ringan pada malam hari.
Sedangkan di wilayah Depok diprediksi akan berawan pagi hari, cerah di siang hari, dan turun hujan dengan intensitas ringan pada malam hari.
Terakhir, wilayah Tangerang, Banten diprediksi langitnya akan berawan pada pagi dan malam hari. Sedangkan cuaca pada siang hari diperkirakan cerah berawan.
Berikut informasi prakiraan cuaca Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) selengkapnya
Kota | Pagi | Siang | Malam |
Jakarta Barat | Berawan | Cerah | Berawan |
Jakarta Pusat | Berawan | Cerah | Berawan |
Jakarta Selatan | Berawan | Cerah | Berawan |
Jakarta Timur | Berawan | Hujan Ringan | Hujan Ringan |
Jakarta Utara | Berawan | Cerah | Berawan |
Kepulauan Seribu | Berawan | Cerah | Cerah |
Bekasi | Cerah Berawan | Cerah | Hujan Ringan |
Depok | Berawan | Cerah | Hujan Ringan |
Kota Bogor | Cerah Berawan | Cerah | Hujan Ringan |
Tangerang | Berawan | Cerah Berawan | Berawan |
(Mun/Ari Wibowo)
-
MULTIMEDIA11/03/2025
FOTO: Indahnya Toleransi, Vihara ini Sediakan Takjil bagi Umat Muslim
-
MULTIMEDIA11/03/2025
FOTO: Raker Komisi I DPR Bahas RUU TNI
-
NASIONAL12/03/2025
Prabowo Umumkan THR ASN, PPPK, TNI-Polri, Hakim, dan Pensiunan Cair 17 Maret 2025
-
JABODETABEK12/03/2025
Pemkot Jaktim Kerja Cepat, 500 Personel Dikerahkan Bersihkan Sisa Banjir
-
MULTIMEDIA12/03/2025
FOTO: Masjid Segitiga Karya Mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil
-
RAGAM11/03/2025
Rilis Trailer “Rumah Untuk Alie”, Film Menyentuh tentang Perjuangan dan Harapan
-
NASIONAL12/03/2025
Kawendra: Tak Perlu Panja, Kami Percaya Penegakan Hukum di Era Prabowo
-
NASIONAL12/03/2025
Utut Adianto Pimpin Panja RUU TNI: Langkah Baru Revisi UU TNI