NASIONAL
Istana Hormati Keputusan Miftah Maulana Mundur dari Jabatan Utusan Khusus Presiden

AKTUALITAS.ID – Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan (PCO) Hasan Nasbi menyatakan bahwa Istana menghormati keputusan Miftah Maulana yang memilih untuk mundur dari jabatannya sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan. Keputusan tersebut diambil setelah viralnya video yang menunjukkan Miftah mengolok-olok seorang penjual es teh, yang kemudian menuai banyak kecaman dari publik.
“Kita hormati keputusan beliau,” ujar Hasan saat diwawancarai pada Jumat (6/12/2024). Ia menegaskan bahwa Presiden Prabowo Subianto memiliki hak prerogatif untuk menentukan pengganti Miftah di posisi tersebut.
Miftah sebelumnya dilantik berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 76/M tahun 2024. Jabatan Utusan Khusus Presiden dibentuk untuk melaksanakan tugas tertentu sesuai instruksi Presiden. Namun, Miftah belakangan ini mendapat kritik keras akibat pernyataannya yang dinilai merendahkan seorang penjual es teh di sebuah forum pengajian di Kota Magelang, yang juga mendapat sorotan dari Partai Gerindra.
Dalam konferensi pers yang digelar di Pondok Pesantren Ora Aji, DI Yogyakarta, Miftah mengungkapkan keputusan mundur tersebut adalah hasil renungan dan pertimbangan yang mendalam. Ia juga mengucapkan permohonan maaf kepada Presiden Prabowo atas kepercayaan yang telah diberikan kepadanya. “Dengan segala kerendahan hati dan ketulusan, saya memutuskan untuk mengundurkan diri dari tugas saya sebagai Utusan Khusus Presiden Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan,” tutup Miftah. (Enal Kaisar)
-
RAGAM18/04/2025 16:00 WIB
12 Tradisi Paskah Paling Unik di Dunia, dari Polandia hingga Indonesia
-
NUSANTARA18/04/2025 14:30 WIB
Miris! 5 Oknum TNI dan PSK Terjaring Razia Syariat di Kafe dan Hotel Banda Aceh
-
POLITIK19/04/2025 08:00 WIB
Menteri Bertemu Jokowi Saat Lebaran, Golkar: Itu Bukan Manuver Politik
-
NUSANTARA19/04/2025 08:30 WIB
Tak Tahu Apa-Apa, Pemuda Ini Jadi Korban Salah Sasaran dan Tewas Usai Dikeroyok
-
RAGAM18/04/2025 15:30 WIB
Terungkap! Peristiwa Dahsyat 35 Juta Tahun Lalu Jadi Penyebab Indonesia Terbagi Dua
-
DUNIA18/04/2025 14:00 WIB
Tolak Permintaan Trump, Inggris Ogah Putus Hubungan Ekonomi dengan Tiongkok Demi AS
-
OLAHRAGA18/04/2025 18:00 WIB
Jurgen Klopp Masuk Bursa Pelatih Real Madrid Gantikan Ancelotti
-
JABODETABEK18/04/2025 17:30 WIB
Anggota DPRD DKI Dukung Transportasi Gratis untuk 15 Golongan Masyarakat