Connect with us

NASIONAL

Lebaran Produktif: Bupati Intan Jaya Jalin Silaturahmi Politik Demi Kemajuan Daerah

Aktualitas.id -

Bupati Kabupaten Intan Jaya, Papua Tengah, Aner Maisini (kanan) bersama Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Foto: Ist

AKTUALITAS.ID – Momen Idulfitri 1446 Hijriah dimanfaatkan secara optimal oleh Bupati Kabupaten Intan Jaya, Papua Tengah, Aner Maisini, untuk mempererat tali silaturahmi sekaligus melakukan lobi politik demi kemajuan daerah yang dipimpinnya. Di tengah suasana perayaan yang penuh kehangatan, Aner Maisini aktif mengunjungi sejumlah tokoh politik dan menteri Kabinet Merah Putih (KMP) di Jakarta.

“Perayaan IdulFitri harus kita jadikan momentum memperkokoh persatuan dan solidaritas nasional sesama anak bangsa,” ujar Aner Maisini kepada awak media di Jakarta, Rabu (2/04/2025). Ia menekankan pentingnya memaknai nilai-nilai Idulfitri sebagai landasan untuk membangun Indonesia yang lebih baik di masa depan.

Sebagai politisi dari Partai Amanat Nasional (PAN), Aner Maisini tak melewatkan kesempatan untuk bersilaturahmi dengan Ketua Umum PAN yang juga menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan. Pertemuan ini dimanfaatkan untuk membahas berbagai upaya pembangunan di Kabupaten Intan Jaya.

“Lebaran kali ini saya manfaatkan bersilaturahmi dengan Ketum PAN yang juga Menko Pangan, Pak Zulhas. Kami juga berbicara untuk membangun Kabupaten Intan Jaya dengan beliau,” ungkapnya.

Selain itu, Aner Maisini juga menyambangi kediaman beberapa menteri KMP lainnya, termasuk Menteri Desa dan PDT Yandri Susanto, Menteri Perumahan Rakyat Maruarar Sirait, dan Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi. Langkah ini menunjukkan keseriusannya dalam menjalin komunikasi dan mencari dukungan untuk pembangunan di Kabupaten Intan Jaya.

“Kehadiran saya ke Jakarta semata-mata untuk silaturahmi dan berdiskusi untuk membangun daerah yang saya pimpin,” pungkas Aner Maisini, menegaskan momentum Lebaran tidak hanya menjadi ajang perayaan, tetapi juga kesempatan emas untuk memperkuat persatuan bangsa dan mempercepat pembangunan daerah. (Mun/Yan Kusuma)

TRENDING

Exit mobile version