NUSANTARA
Jawa Barat Tetapkan Status Siaga Bencana Hingga Mei 2025

AKTUALITAS.ID – Pemerintah Provinsi Jawa Barat menetapkan status siaga bencana hingga Mei 2025, dengan persiapan anggaran Belanja Tak Terduga (BTT) yang siap digunakan dan dapat ditambah jika diperlukan. Keputusan ini diambil sebagai langkah antisipasi terhadap berbagai potensi bencana, terutama menjelang musim hujan dan ancaman hidrometeorologi.
Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, menjelaskan bahwa status siaga ini berlaku di seluruh 27 kabupaten/kota di Jawa Barat, sesuai dengan Surat Keputusan Gubernur Jawa Barat Nomor 360/Kep.580-BPBD/2024. Pemerintah daerah diminta mengambil langkah kesiapsiagaan, khususnya di wilayah Jabar Selatan dan Bogor, yang dianggap paling rentan terhadap bencana.
“Status siaga bencana sudah ditetapkan dari sekarang sampai Mei 2025,” ujar Bey di Gedung Sate, Rabu (30/10/2024).
Pemprov Jawa Barat juga telah mengalokasikan dana BTT sebesar Rp125 miliar dari sisa anggaran 2024, dengan proyeksi tambahan di tahun 2025 untuk kesiapan darurat bencana. Bey menyoroti pentingnya kewaspadaan terhadap pergerakan Sesar Lembang yang memiliki potensi gempa dan bisa berdampak pada wilayah Bandung Raya, meliputi Kota Bandung, Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat, dan Kota Cimahi.
Dalam rangka kesiapsiagaan, Pemprov Jawa Barat telah melakukan simulasi penanganan gempa di Gedung Sate. Selain itu, Bey memastikan seluruh komponen penanganan bencana, termasuk BPBD provinsi, relawan, dan kepolisian, telah siap siaga menghadapi bencana.
“Kita harus siap siaga menghadapi bencana. BPBD provinsi dan koordinasi dengan kabupaten/kota, relawan, serta Polri akan terus bersiaga,” pungkas Bey. (Damar Ramadhan)
-
EKBIS24/04/2025 09:45 WIB
Rupiah ‘Lemes’ di Pembukaan 24 April 2025, Dolar AS Masih Sulit Ditaklukkan
-
JABODETABEK23/04/2025 17:00 WIB
Satu Juta Lebih Bayi Diimunisasi Serentak: Kolaborasi Hebat IBI dan Dinkes Wujudkan Generasi Emas 2045
-
EKBIS24/04/2025 08:30 WIB
Harga BBM Terbaru 24 April 2025: Mayoritas SPBU Tahan Harga, Cek Daftar Lengkap di Sini
-
OASE24/04/2025 05:00 WIB
Alasan Mengapa ‘Induk Alquran’ Duduk Manis di Awal Mushaf
-
OLAHRAGA24/04/2025 00:01 WIB
JIS Siap Gelar Laga Kandang Persija Jakarta di Liga 1 pada Mei 2025
-
JABODETABEK24/04/2025 05:30 WIB
Cuaca Jakarta 24 April: Ada Kejutan Hujan di Tengah Hari?
-
OLAHRAGA23/04/2025 18:00 WIB
Flick Tunjukkan Simpati untuk Ancelotti Jelang El Clasico Final Copa del Rey
-
OLAHRAGA23/04/2025 20:00 WIB
Jakarta Segera Miliki Arena Pacuan Kuda Kelas Dunia, Rampung Awal 2026