OLAHRAGA
PBSI Evaluasi Awal Musim 2025, Optimalkan Strategi untuk Turnamen Besar

AKTUALITAS.ID – Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) terus berupaya meningkatkan performa atlet Merah Putih setelah melewati empat turnamen awal musim 2025. Evaluasi ini menjadi langkah strategis dalam menyusun formula terbaik demi prestasi yang lebih gemilang di turnamen mendatang.
Ketua Bidang Pembinaan Prestasi Pelatnas PBSI, Eng Hian, mengungkapkan bahwa meski ada aspek teknis dan non-teknis yang perlu diperbaiki, kerja keras para pelatih patut diapresiasi. Terlebih, sejak pembentukan tim pelatih baru pada 19 Desember 2024, PBSI telah mengambil langkah signifikan untuk menyempurnakan strategi.
“Dalam konteks organisasi, kami melihat perjalanan jangka panjang. Kami telah mengganti pelatih teknik dan fisik serta mencoba berbagai kombinasi pasangan ganda. Semua ini dilakukan demi menemukan racikan terbaik,” ujar Eng Hian.
Dalam roadmap kepelatihan 2025, pelatih diberikan keleluasaan untuk mengeksplorasi berbagai kombinasi pasangan ganda. Harapannya, pada 2026, pasangan yang terbentuk sudah lebih stabil, siap bersaing di level elite dunia, dan mengumpulkan poin penting menuju kualifikasi Olimpiade 2028.
Meski fokus utama adalah jangka panjang, PBSI tetap menyoroti evaluasi pencapaian jangka pendek. Dari empat turnamen yang telah berlangsung sejak Januari, PBSI menilai atlet Indonesia perlu meningkatkan penyelesaian akhir dan mengasah ketenangan dalam situasi kritis.
“Jam terbang yang lebih banyak akan membantu atlet muda memperoleh pengalaman berharga dan belajar dari setiap pertandingan,” tambah Eng Hian.
Dalam empat turnamen awal musim, Indonesia berhasil membawa pulang satu gelar juara lewat ganda putri Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti yang tampil gemilang di HSBC BWF World Tour Super 300 Thailand Masters pada 28 Januari–2 Februari 2025.
Selain itu, beberapa wakil Indonesia juga nyaris meraih gelar. Komang Ayu Dewi (tunggal putri), M. Shohibul Fikri/Daniel Marthin (ganda putra), serta Dejan Ferdinansyah/Siti Fadia Silva Ramadhanti (ganda campuran) berhasil menembus final dan menjadi runner-up di turnamen yang sama.
Indonesia juga mencatatkan hasil positif di Indonesia Masters, di mana Jonatan Christie dan pasangan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto melaju hingga babak final dan menjadi runner-up.
“Selamat kepada Lanny/Fadia atas gelar juara Thailand Masters 2025 dan para runner-up yang telah menunjukkan perjuangan luar biasa. Ini menjadi motivasi bagi kita semua untuk terus berbenah dan meraih hasil lebih baik di turnamen selanjutnya,” tutup Eng Hian. (YAN KUSUMA/RIHADIN)
-
MULTIMEDIA11/03/2025
FOTO: Indahnya Toleransi, Vihara ini Sediakan Takjil bagi Umat Muslim
-
MULTIMEDIA11/03/2025
FOTO: Raker Komisi I DPR Bahas RUU TNI
-
JABODETABEK12/03/2025
Pemkot Jaktim Kerja Cepat, 500 Personel Dikerahkan Bersihkan Sisa Banjir
-
NASIONAL12/03/2025
Prabowo Umumkan THR ASN, PPPK, TNI-Polri, Hakim, dan Pensiunan Cair 17 Maret 2025
-
MULTIMEDIA11/03/2025
FOTO: Pertemuan Ketua MPR dengan Sekjen Partai Komunis Vietnam
-
MULTIMEDIA12/03/2025
FOTO: Masjid Segitiga Karya Mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil
-
NASIONAL12/03/2025
Kawendra: Tak Perlu Panja, Kami Percaya Penegakan Hukum di Era Prabowo
-
NASIONAL11/03/2025
Menaker Yassierli Siap Perjuangkan THR Eks Karyawan Sritex sebelum Lebaran