POLITIK
Gerindra Yakin Komjen Ahmad Lutfi akan Menang di Pilkada Jateng

AKTUALITAS.ID – Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Tengah(Jateng) Sudaryono meyakini mantan Kapolda Komjen Pol.Ahmad Luthfi yang akan diusung oleh partai tersebut akan menang dalam Pilkada Jateng 2024.
Menurut Sudaryono di Semarang, Jumat, dukungan partai ini jelas dalam mengusung Komjen Ahmad Luthfi di Pilkada 2024.
“Dukungan Gerindra jelas, sesuai rekomendasi dan surat tugas yang dipublikasikan, akan mengusung Ahmad Luthfi sebagai bakal calon gubernur Jateng,” kata Sudaryono di Semarang, Jumat (2/8/2024).
Menurut dia, Komjen Ahmad Luthfi banyak bertugas di Jateng di sepanjang karirnya dan dikenal sebagai pemimpin yang baik dan sangat dikenal masyarakat Jateng.
“Secara survei juga dikenal dengan baik,” tambahnya.
Komjen Pol.Ahmad Luthfi sudah sekitar empat tahun menjabat sebagai Kapolda Jateng.
Jenderal bintang tiga tersebut dimutasi ke jabatan barunya sebagai Irjen Kementerian Perdagangan. (Enal Kaisar)
-
NASIONAL12/03/2025
Bonus Hari Raya untuk Mitra Ojek Daring: Langkah Nyata Arahan Presiden
-
NASIONAL12/03/2025
Presiden Prabowo Tegas: Prajurit TNI di Lembaga Sipil Wajib Pensiun Dini
-
POLITIK12/03/2025
Batasan Masa Jabatan Ketum Parpol? Demokrat: Itu Urusan Internal Partai
-
EKBIS12/03/2025
IHSG Rebound Seperti Pemain Basket: Bangkit Lagi dengan Semangat!
-
JABODETABEK12/03/2025
Empat Anggota Polda Metro Jaya Dipecat, Kapolda Tegaskan Penegakan Disiplin
-
EKBIS12/03/2025
Hadapi Krisis Pangan Global, Pemerintah Pastikan Produksi Beras Nasional Surplus
-
MULTIMEDIA12/03/2025
FOTO: Komisi V Setujui Anggaran Tambahan Kemendes dari Hibah Luar Negeri
-
POLITIK12/03/2025
Bawaslu Dorong ‘Cost Sharing’ untuk Pembiayaan PSU Pilkada