Connect with us

RAGAM

Agnez Mo Angkat Suara: Keberhasilan Saya Bukan Pemberian, Tapi Kerja Keras

Aktualitas.id -

Agnez Mo (Instagram)

AKTUALITAS.ID – Penyanyi internasional Agnez Mo menanggapi isu pelanggaran hak cipta yang menyeret namanya dan mengharuskannya membayar denda sebesar Rp 1,5 miliar. Dalam wawancara bersama Deddy Corbuzier di podcast Closethedoor pada Sabtu (22/2/2025), Agnez mengungkapkan kekecewaannya terhadap opini yang berkembang di masyarakat.

Menurut Agnez, ada pandangan keliru yang menyebut penyanyi jauh lebih kaya dibanding pencipta lagu. Ia menegaskan bahwa kesuksesannya bukanlah sesuatu yang instan atau sekadar pemberian, melainkan hasil dari kerja keras dan perjuangan panjang.

“Saya bukan dari keluarga kaya. Semua yang saya capai saat ini adalah hasil kerja keras, bukan pemberian atau warisan dari orang tua,” tegasnya.

Agnez juga menjelaskan bahwa perjalanan seorang penyanyi tidak semudah yang terlihat di atas panggung. Dibalik gemerlapnya dunia hiburan, ada proses panjang yang melibatkan latihan intensif, investasi besar dalam promosi, serta usaha untuk terus eksis di industri musik.

“Pencipta lagu mungkin cukup menciptakan lagu sekali, lalu mendapatkan royalti seumur hidup. Sementara kami sebagai penyanyi harus terus bekerja keras, tampil, berlatih, dan berinvestasi untuk mempromosikan lagu agar bisa dikenal luas,” ujarnya.

Lebih lanjut, Agnez berharap masyarakat lebih memahami perjuangan para penyanyi yang tak hanya sekadar membawakan lagu, tetapi juga menjadi bagian dari perjalanan panjang sebuah karya musik.

“Jangan hanya melihat kesuksesan di atas panggung, tapi pahami juga perjuangan di balik layar,” pungkasnya.

Dengan pernyataannya ini, Agnez Mo menegaskan bahwa setiap keberhasilan memiliki perjalanan yang penuh dedikasi dan kerja keras, bukan sekadar keberuntungan semata.  (ARI WIBOWO/RIHADIN)

TRENDING

Exit mobile version