RAGAM
Sajikan Takjil Sehat dan Lezat dengan Air Fryer saat Ramadhan

AKTUALITAS.ID – Ramadan selalu dinanti sebagai bulan penuh berkah, di mana momen berbuka puasa bersama keluarga menjadi saat yang istimewa. Namun, setelah seharian menahan lapar dan dahaga, tubuh sering kali terasa lelah, sehingga menyiapkan takjil sendiri bisa menjadi tantangan.
Di sisi lain, membeli takjil di luar terkadang kurang sehat karena mengandung banyak minyak. Solusi praktis dan lebih sehat? Gunakan air fryer, alat memasak modern yang mampu menghasilkan hidangan renyah dan lezat dengan sedikit atau tanpa minyak.
Menurut rilis pers Toshiba, teknologi Heat Q Technology pada air fryer Toshiba memungkinkan pengguna mengurangi lemak berlebih dalam makanan tanpa mengorbankan cita rasa. Dengan delapan preset menu otomatis, memasak takjil kini lebih cepat dan praktis.
Berikut beberapa resep takjil sehat yang bisa dibuat dengan air fryer:
1. Pisang Goreng Keju
Camilan manis ini mudah dibuat dan tetap lezat tanpa digoreng dalam minyak.
Bahan:
- 1 sisir pisang ambon
- Margarin
- Keju parut
- Susu kental manis
Cara membuat:
- Potong pisang sesuai selera, olesi dengan margarin.
- Panggang dalam air fryer selama 10-12 menit.
- Taburi keju parut dan susu kental manis sebelum disajikan.
2. Tahu Isi Sayur
Takjil ini kaya protein dan serat, cocok bagi yang ingin berbuka dengan makanan lebih bernutrisi.
Bahan:
- 5 tahu putih (kosongkan bagian tengahnya)
- Wortel, tauge, dan kol secukupnya
- Daging cincang (opsional)
- Sedikit minyak untuk mengoles
Cara membuat:
- Isi tahu dengan campuran sayuran dan daging cincang.
- Olesi permukaan tahu dengan sedikit minyak.
- Panggang dalam air fryer pada suhu 190°C selama 15 menit hingga renyah.
3. Kurma Keju Panggang
Takjil manis ini menggabungkan rasa legit kurma dengan gurihnya keju.
Bahan:
- 10 kurma tanpa biji
- Keju mozzarella atau cheddar
- Madu
Cara membuat:
- Isi kurma dengan potongan kecil keju.
- Panggang dalam air fryer pada suhu 180°C selama 3-5 menit.
- Setelah matang, olesi dengan sedikit madu untuk rasa lebih nikmat.
4. Roti Bawang Krispi
Alternatif gurih untuk takjil yang praktis dan menggugah selera.
Bahan:
- 4 lembar roti tawar
- 2 sdm mentega asin
- 2 siung bawang putih cincang
- 1 sdt oregano atau parsley kering
- Keju parut
Cara membuat:
- Campurkan mentega, bawang putih cincang, dan oregano. Oleskan ke roti.
- Taburi dengan keju parut.
- Panggang dalam air fryer pada suhu 180°C selama 5-7 menit hingga keemasan.
Menurut Antonius Widjaja, Product Manager of Small Domestic Appliances Toshiba Lifestyle Indonesia, penggunaan air fryer membantu masyarakat menikmati gorengan yang lebih sehat tanpa minyak berlebih, sekaligus menghemat waktu memasak.
Dengan kemudahan yang ditawarkan, air fryer menjadi pilihan tepat untuk menyajikan takjil sehat dan lezat bagi keluarga selama Ramadan. (PURNOMO/RIHADIN)
-
NUSANTARA19/04/2025 08:30 WIB
Tak Tahu Apa-Apa, Pemuda Ini Jadi Korban Salah Sasaran dan Tewas Usai Dikeroyok
-
POLITIK19/04/2025 08:00 WIB
Menteri Bertemu Jokowi Saat Lebaran, Golkar: Itu Bukan Manuver Politik
-
NASIONAL19/04/2025 07:00 WIB
Kunjungan ke Markas Huawei, Waka MPR Titip Harapan Besar untuk Kemajuan Teknologi Indonesia
-
NUSANTARA19/04/2025 10:30 WIB
Emosi Usai Minum Tuak, Pria Labusel Kalap Bacok Rekan Kerja Hingga Bersimbah Darah
-
JABODETABEK19/04/2025 06:30 WIB
Mencekam di Cimanggis: OTK Bakar 3 Mobil Polisi Saat Penangkapan Pentolan Ormas
-
POLITIK19/04/2025 17:00 WIB
Rocky Gerung: Pengaruh Jokowi Bikin Prabowo Sulit Reshuffle Kabinet
-
NASIONAL19/04/2025 12:00 WIB
Tingkatkan Keterlibatan Publik, PCO Luncurkan Program Swasembada Pangan di Bengkulu
-
NUSANTARA19/04/2025 12:30 WIB
Warga Tewas Tertimpa Pohon Tumbang di Rembang Akibat Hujan Deras dan Angin Kencang