Connect with us

Ragam

Bobby Kertanegara, Kucing Kesayangan Prabowo Curi Perhatian Publik

Published

on

Bobby Kartanegara, kucing peliharaan kesayangan Prabowo Subianto. (Instagram @bobbykartanegara)

AKTUALITAS.ID – Pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden terpilih untuk periode 2024-2029 mencuri perhatian publik. Bukan hanya karena dihadiri oleh pejabat tinggi negara dan tamu undangan, tetapi juga karena kehadiran sosok istimewa—Bobby Kertanegara, kucing kesayangan Prabowo.

Momen menggemaskan ini terekam dalam siaran langsung pelantikan, membuat Bobby Kertanegara menjadi bintang di berbagai media sosial. Bahkan, akun Instagram resmi Bobby, @bobbykartanegara, turut menampilkan berbagai momen saat kucing berbulu indah tersebut turut menyaksikan momen bersejarah itu.

Tak berhenti di situ, Prabowo pun membawa Bobby langsung ke Istana Kepresidenan. Dalam unggahannya, Prabowo memperlihatkan kamar khusus yang telah ia siapkan untuk Bobby di Istana. “Mau lihat kamarnya Bobby?” tanya Prabowo dengan nada bercanda dalam salah satu videonya, yang segera dibanjiri komentar antusias dari para penggemar.

Sambutan hangat dari para netizen, khususnya para cat lovers, semakin menambah popularitas Bobby. Beberapa netizen bahkan menyebut Bobby sebagai kucing dengan status tertinggi di Indonesia. 

“Selamat atas dilantiknya Bobby sebagai kucing dengan kasta tertinggi. Ternyata, di atas presiden, masih ada Bobby sebagai majikan,” canda salah satu akun.

Kehadiran Bobby juga menimbulkan berbagai usulan lucu dan kreatif dari warganet. Beberapa di antaranya mengusulkan adanya BPJS Kesehatan khusus untuk hewan peliharaan atau “anabul”, mengingat biaya pengobatan hewan sering kali lebih mahal dibandingkan manusia. 

“Kami butuh BPJS anabul, Bob,” ujar salah satu warganet, sementara yang lain menambahkan, “Kadang biaya pengobatan kucing lebih mahal.”

Selain itu, ada pula netizen yang mengusulkan program makan gratis bagi kucing-kucing lain. 

“Baginda Bobby, kucing-kucing di luar sana juga butuh makan gratis. Coba tolong didiskusikan sama bapak ya, Bob,” tulis seorang netizen dengan nada humor.

Kehadiran Bobby Kertanegara di Istana Kepresidenan tidak hanya menjadi cerita menarik bagi pencinta hewan, tetapi juga mencerminkan bagaimana momen kenegaraan pun bisa diwarnai dengan kehangatan dan kegemasan. Bobby kini bukan sekadar kucing, tapi juga simbol baru yang menarik perhatian banyak orang. (KAISAR/RAFI)

Continue Reading

Trending