Berita
Usai Kasus Corona Bertambah, Selandia Baru Bahas Lockdown
Pemerintah Selandia Baru masih mempertimbangkan apakah bakal memperpanjang penguncian wilayah (lockdown) di Auckland, setelah jumlah kasus baru infeksi virus corona (Covid-19) bertambah. Dilansir Associated Press, Rabu (17/2), kasus infeksi corona di Auckland kini berjumlah lima orang, bertambah dari sebelumnya tiga orang. Pemerintah Selandia Baru mulanya menerapkan kebijakan lockdown selama tiga hari setelah tiga kasus baru […]

Pemerintah Selandia Baru masih mempertimbangkan apakah bakal memperpanjang penguncian wilayah (lockdown) di Auckland, setelah jumlah kasus baru infeksi virus corona (Covid-19) bertambah.
Dilansir Associated Press, Rabu (17/2), kasus infeksi corona di Auckland kini berjumlah lima orang, bertambah dari sebelumnya tiga orang.
Pemerintah Selandia Baru mulanya menerapkan kebijakan lockdown selama tiga hari setelah tiga kasus baru ditemukan pada pekan lalu. Kebijakan itu seharusnya berakhir hari ini.
Mereka menyatakan belum bisa menjelaskan bagaimana para pasien itu tertular di kota terbesar di Negeri Kiwi itu.
Lockdown yang dilakukan sejak akhir pekan lalu adalah yang pertama setelah enam bulan belakangan tidak ditemukan kasus infeksi Covid-19 di Selandia Baru.
Bahkan, Perdana Menteri Selandia Baru, Jacinda Ardern, sempat menyatakan mereka sudah menang melawan virus corona.
Kasus infeksi terbaru virus corona yang terdeteksi di Auckland terjadi kepada pasangan suami istri dan anak perempuan mereka. Sedangkan dua pasien terbaru adalah teman kelas sang anak yang sempat melakukan kontak di kelas, serta saudara dari teman anak itu.
Dari hasil pemeriksaan, para pasien itu tertular virus corona jenis mutasi yang ditemukan di Inggris.
Sang ibu dilaporkan bekerja di perusahaan katering dan bertugas mengurus pakaian milik awak maskapai penerbangan.
Saat ini para pakar tengah menyelidiki apakah ada kemungkinan dia tertular dari pakaian milik penumpang yang positif corona.
Pemerintah setempat langsung menggenjot proses pelacakan dengan meningkatkan pemeriksaan. Namun, dari 17 ribu spesimen yang diperiksa di laboratorium sejauh seluruhnya negatif.
Peneliti juga mengambil sampel dari air di saluran pembuangan dan hasilnya tetap negatif.
Kabinet dan Jacinda menggelar rapat untuk menentukan kebijakan terkait lockdown. Menurut dia, jika seluruh teman sekelas pasien yang kini tengah diisolasi dinyatakan positif, maka hal itu tidak mengejutkan.
Sebagian besar penduduk Selandia baru berharap lockdown tidak berkepanjangan dan tidak ada kasus infeksi baru yang ditemukan.
-
FOTO05/05/2025 20:47 WIB
FOTO: Rilis Kasus Penyuntikan Gas LPG Bersubsidi
-
NASIONAL05/05/2025 15:00 WIB
Jejak Sunyi Gerakan Anarkis di Tanah Air
-
FOTO05/05/2025 15:59 WIB
FOTO: Raker Komisi II DPR bersama Kemendagri
-
FOTO05/05/2025 19:11 WIB
FOTO:Â Kepala BNN Laporkan Telah Menyita 1,2 Ton Narkotika dalam Tiga Pekan
-
NASIONAL05/05/2025 16:30 WIB
Presiden Dukung UU Perampasan Aset, Kejagung: Prabowo Paham dalam Pemberantasan Korupsi
-
FOTO05/05/2025 17:54 WIB
FOTO:Â Menaker Lapor DPR Korban PHK Tembus 24.036 di Awal 2025
-
OLAHRAGA05/05/2025 16:00 WIB
Akhir Penantian Panjang: Harry Kane Raih Trofi Pertamanya Bersama Bayern Munich
-
JABODETABEK05/05/2025 14:30 WIB
Gegara Warisan, Abang di Tangsel Ditikam Adik Hingga Tewas