Berita
Dua Warga Sipil Tewas Ditembak Orang Tak Dikenal di Poso
AKTUALITAS.ID – Dua warga sipil meregang nyawa lantaran jadi korban penembakan oleh orang tak dikenal atau OTK dalam hutan di Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah (Sulteng). Kejadian ini terjadi pada Selasa, 2 Juni 2020. Berdasarkan data yang dihimpun, kedua warga yang tewas bernama Syarifuddin (37) dan Firman (18). Korban menderita luka tembak di bagian leher dan […]

AKTUALITAS.ID – Dua warga sipil meregang nyawa lantaran jadi korban penembakan oleh orang tak dikenal atau OTK dalam hutan di Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah (Sulteng). Kejadian ini terjadi pada Selasa, 2 Juni 2020.
Berdasarkan data yang dihimpun, kedua warga yang tewas bernama Syarifuddin (37) dan Firman (18). Korban menderita luka tembak di bagian leher dan dada.
Terkait hal itu, Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri Kombes Pol Ahmad Ramadhan mengatakan Satuan Tugas (Satgas) Tinombala bersama Polda Sulteng sudah menggelar olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).
“Saat ini Polda Sulteng sama Satgas Tinombala dan Polres Poso lakukan olah TKP dan pendalaman yang berlokasi di hutan,” kata Ahmad di Mabes Polri, Rabu (3/6/2020).
Syafiruddin meninggal dunia di lokasi kejadian. Sementara, untuk Firman meninggal dalam perjalanan menuju ke perkampungan.
Pun, jasad kedua korban sudah dievakuasi dan disemayamkan di rumah duka masing-masing. Selain itu, polisi memastikan pasca kejadian tersebut, kondisi keamanan dan ketertiban di Poso masih aman serta terkendali.
“Secara umum situasi di Poso kondusif aman terkendali,” ujar Ahmad lagi.
-
RAGAM14/03/2025
Film “The Brutalist” Sukses Raup 45 Juta Dolar AS di Box Office
-
JABODETABEK14/03/2025
Cepat Tanggap! Polisi Amankan Duo Jambret yang Bikin Resah Warga Bogor
-
OLAHRAGA13/03/2025
Amorim: MU Siap Buktikan Diri di Tengah Kritik Ratcliffe
-
MULTIMEDIA13/03/2025
FOTO:Â Hakim Tolak Keberatan Tom Lembong dalam Kasus Korupsi Importasi Gula
-
NASIONAL14/03/2025
KPK Telusuri Jejak Korupsi Bank BJB: Ridwan Kamil Bakal Diperiksa
-
NASIONAL14/03/2025
Ahok ‘Kaget’: Kejagung Punya Data Lebih Banyak Soal Korupsi Pertamina
-
EKBIS14/03/2025
Mentan Masih Temukan Kecurangan Takaran Minyakita oleh 7 Perusahaan di Surabaya
-
MULTIMEDIA14/03/2025
FOTO:Â Komisi I DPR Rapat dengan Panglima dan Kepala Staf Bahas RUU TNI