Berita
WHO Waspadai Mungkin Tak Ada Senjata Ampuh Basmi Corona
Organisasi Kesehatan Dunia (World Health Organization/ WHO) mewaspadai kemungkinan tidak akan ada senjata ampuh atau peluru perak untuk membasmi virus corona. “Kita semua berharap punya sejumlah vaksin efektif yang dapat membantu orang-orang untuk mencegah infeksi. Kendati demikian, tidak ada ‘peluru perak saat ini dan mungkin tidak akan pernah ada,” ujar Direktur Jendaral WHO Tedros Adhanom […]
Organisasi Kesehatan Dunia (World Health Organization/ WHO) mewaspadai kemungkinan tidak akan ada senjata ampuh atau peluru perak untuk membasmi virus corona.
“Kita semua berharap punya sejumlah vaksin efektif yang dapat membantu orang-orang untuk mencegah infeksi. Kendati demikian, tidak ada ‘peluru perak saat ini dan mungkin tidak akan pernah ada,” ujar Direktur Jendaral WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus dalam konferensi pers virtual, dikutip dari AFP Senin (3/8).
Karenanya, WHO mendesak negara-negara di dunia untuk fokus pada upaya dasar yang sudah diketahui sebelumnya yaitu pengetesan, pelacakan kontak, jaga jarak , dan penggunaan masker.
“Untuk saat ini, pencegahan wabah dilakukan dengan dasar-dasar kesehatan masyarakat dan pengendalian penyakit,” ujarnya.
Tedros menyadari sejumlah negara masih menghadapi kenaikan kasus corona. Namun, Tedros meyakinkan kondisi buruk itu bisa dibalik seperti yang telah dilakukan Korea Selatan.
“Ketika para pemimpin mengambil langkah dan bekerja dengan intensif bersama penduduk negaranya, penyakit ini dapat dikendalikan,” jelasnya.
Sebagai informasi, per Senin (3/8), virus corona telah menginfeksi lebih dari 18,2 juta penduduk dunia dan menewaskan setidaknya 693 ribu orang.
-
NASIONAL30/01/2026 05:30 WIBGuna Jamin Objektivitas, Kapolresta Sleman di Nonaktifkan
-
NUSANTARA30/01/2026 11:00 WIBSiswa SMA 2 Kudus Diduga Keracunan MBG Masih Jalani Rawat Inap
-
OASE30/01/2026 05:00 WIBBatas Keharaman Jual Beli Menjelang Shalat Jumat
-
EKBIS29/01/2026 23:30 WIBModernisasi Pabrik PKT Pangkas Harga Pupuk Hingga 20 Persen
-
DUNIA30/01/2026 07:30 WIBGarda Revolusi Iran Ditetapkan Sebagai Organisasi Teroris
-
POLITIK30/01/2026 14:00 WIBKetua Komisi II DPR Tak Sepakat Usulan Ambang Batas Parlemen Dihapus
-
POLITIK30/01/2026 12:45 WIBTrump Ancam Iran, Senator RI Ingatkan Indonesia Jaga Politik Bebas Aktif
-
OLAHRAGA30/01/2026 11:30 WIBKans Indonesia Terbuka Lebar di Thailand Masters 2026