Berita
Pimpinan Komisi III DPR: Apa Urgensinya Pergantian Jaksa Agung Saat Ini
AKTUALITAS.ID – Muncul desas-desus Jaksa Agung ST Burhanudin bakal diganti. Anggota Komisi III Fraksi PDI Perjuangan Arteria Dahlan mengatakan, CV calon Jaksa Agung pengganti Burhanudin sudah mulai beredar di Sekretariat Negara. Menjawab isu tersebut, Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni mengatakan belum mendengar akan ada pengganti Jaksa Agung. “Saya tidak pernah dengar. Mungkin […]

AKTUALITAS.ID – Muncul desas-desus Jaksa Agung ST Burhanudin bakal diganti. Anggota Komisi III Fraksi PDI Perjuangan Arteria Dahlan mengatakan, CV calon Jaksa Agung pengganti Burhanudin sudah mulai beredar di Sekretariat Negara. Menjawab isu tersebut, Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni mengatakan belum mendengar akan ada pengganti Jaksa Agung.
“Saya tidak pernah dengar. Mungkin Arteria ingin jadi Jaksa Agung,” ujar Sahroni kepada wartawan, Kamis (1/30/2020).
Politikus Nasdem ini menilai, Burhanudin belum pantas diganti dari kursi Jaksa Agung. Dia mempertanyakan apa urgensi pergantian Jaksa Agung untuk saat ini.
“Belum Pantas Jaksa agung diganti. Apa urgensinya mengganti Jaksa Agung,” ucapnya.
“Mungkin Arteria pengen ngopi sama Pak Jaksa Agung,” imbuhnya.
Sebelumnya, anggota DPR Fraksi PDI Perjuangan, Arteria Dahlan meminta Polri berhati-hati mengeluarkan pernyataan soal kasus Djoko Tjandra dan kebakaran Kejaksaan Agung. Dia khawatir kasus ini ditunggangi.
“Mengenai kebakaran Kejaksaan Agung saya mohon betul Polri hati-hati bersikap dan berstatement ‘ini tidak terbakar tetapi dibakar’, siapa pembakarnya pak? ini isu sensitif makanya saya mohon kepada ketua tim itu bisa lebih hati hati dan cermat,” ujarnya saat Komisi III raker dengan Kapolri Idham Azis, Rabu (30/9).
-
MULTIMEDIA14/03/2025
FOTO: Kapolri Pimpin Sertijab Pejabat Polri, Tunjuk Irjen Herry Heryawan Jadi Kapolda Riau
-
JABODETABEK14/03/2025
Cepat Tanggap! Polisi Amankan Duo Jambret yang Bikin Resah Warga Bogor
-
EKBIS14/03/2025
Mentan Masih Temukan Kecurangan Takaran Minyakita oleh 7 Perusahaan di Surabaya
-
NASIONAL14/03/2025
Ahok ‘Kaget’: Kejagung Punya Data Lebih Banyak Soal Korupsi Pertamina
-
NASIONAL14/03/2025
KPK Telusuri Jejak Korupsi Bank BJB: Ridwan Kamil Bakal Diperiksa
-
EKBIS14/03/2025
Serapan Gabah Bulog Tertinggi Selama 5 Tahun dan Siap Hadapi Panen Raya 2025
-
RAGAM14/03/2025
BCL Tersentuh Saat Isi Suara Film Animasi “Jumbo”: Pesannya Begitu Mendalam
-
JABODETABEK14/03/2025
Jakarta Bebas Banjir? Normalisasi Ciliwung Targetkan Pengurangan Risiko Banjir 40 Persen