Berita
Tahun Ini, Smartphone Nokia ‘Quicksilver’ Meluncur
AKTUALITAS.ID – HMD Global kabarnya bakal meluncurkan sederet produk smartphone Nokia di sepanjang tahun ini, salah satunya adalah ‘Quicksilver’. Mengutip Phone Arena, ‘Quicksilver’ merupakan nama kode untuk smartphone yang sedang dikembangkan ini, tidak menjamin perangkat akan diluncurkan dengan nama yang sama nanti. Smartphone yang pertama kali terungkap di situs Geekbench ini akan menggunakan sistem operasi […]
AKTUALITAS.ID – HMD Global kabarnya bakal meluncurkan sederet produk smartphone Nokia di sepanjang tahun ini, salah satunya adalah ‘Quicksilver’.
Mengutip Phone Arena, ‘Quicksilver’ merupakan nama kode untuk smartphone yang sedang dikembangkan ini, tidak menjamin perangkat akan diluncurkan dengan nama yang sama nanti.
Smartphone yang pertama kali terungkap di situs Geekbench ini akan menggunakan sistem operasi Android 11 begitu diluncurkan nanti.
Nokia ‘Quicksilver’ diperkirakan akan menyematkan RAM 6GB dan menggunakan prosesor berinti delapan. Rumor yang beredar, Nokia ‘Quicksilver’ akan ditenagai chipset dari Qualcomm, Snapdragon 480 5G.
Sementara ukuran layarnya, HMD Global, selaku pemegang merk lisensi ponsel Nokia, akan menggunakan layar di atas 6 inci. Namun sejauh ini, belum banyak bocoran spesifikasi untuk Nokia ‘Quicksilver’ ini.
HMD Global diperkirakan akan meluncurkan beberapa smartphone pada kuartal pertama 2021, antara lain Nokia 1.4 dan Nokia 1.
-
Ragam12 jam lalu
Pengacara Elza Syarief Terbaring Kritis, Farhat Abbas Ajak Doa Bersama
-
Ragam14 jam lalu
Kualitas Air Memengaruhi Rasa Kopi: Air Mineral Kemasan Lebih Disarankan
-
Jabodetabek5 jam lalu
Tragis! Ayah di Bekasi Cabuli Anak Kandung Hingga Hamil, Ditangkap Polisi
-
POLITIK22 jam lalu
Romahurmuziy Desak Mardiono Bertobat dan Minta Maaf atas Kegagalan Partai di Pemilu 2024
-
Dunia23 jam lalu
Ledakan Bom di Thailand Tewaskan 3 Orang dan Cedera 48 Lainnya
-
POLITIK3 jam lalu
Sandiaga Uno Tegaskan Masih Nunggu Hasil Putusan Mukernas PPP soal Posisi Ketua Umum
-
Nasional21 jam lalu
Pemutihan Pajak Kendaraan: Cek Jadwal Terbaru di Seluruh Indonesia!
-
POLITIK18 jam lalu
Deddy Sitorus Ungkap Indikasi Upaya Pengacakan Kongres PDIP 2025