Berita
Akibat Abrasi Pantai, 75 Rumah Warga Karawang Rusak Berat
AKTUALITAS.ID – Abrasi pantai yang mengiringi gelombang ekstrem mengakibatkan puluhan rumah warga Desa Cemara Jaya, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, rusak berat. Peristiwa ini terjadi pada Senin (16/8), pukul 19.15 WIB. Plt. Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Abdul Muhari melaporkan total rumah rusak akibat abrasi tersebut sebanyak 177 unit […]

AKTUALITAS.ID – Abrasi pantai yang mengiringi gelombang ekstrem mengakibatkan puluhan rumah warga Desa Cemara Jaya, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, rusak berat. Peristiwa ini terjadi pada Senin (16/8), pukul 19.15 WIB.
Plt. Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Abdul Muhari melaporkan total rumah rusak akibat abrasi tersebut sebanyak 177 unit dengan tingkat yang berbeda. Rumah rusak berat sebanyak 75 unit, rusak sedang 54 dan rusak ringan 48.
Selain itu, sebanyak 138 warga mengungsi ke tempat kerabat dan tetangga sekitar serta 474 warga atau 173 KK terdampak.
“Sejauh ini tidak ada informasi korban jiwa maupun warga luka-luka akibat abrasi pantai tersebut,” kata Abdul melalui siaran pers, Rabu (19/8/2021).
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Karawang, lanjut Abdul, telah melakukan kaji cepat dan mengevakuasi warga yang membutuhkan pertolongan. BPBD Kabupaten Karawang juga berkoordinasi dengan instansi terkait serta pihak kecamatan maupun desa.
Berdasarkan kajian inaRISK, wilayah Cibuaya merupakan salah satu kecamatan dari total 9 kecamatan yang berpotensi gelombang ekstrem dan abrasi dengan kategori sedang hingga tinggi. Setiap tahun pesisir Desa Cemarajaya yang berada di Kecamatan Cibuaya ini terkikis abrasi yang menyebabkan gelombang laut sampai di pemukiman warga.
Pada sistem pemantauan cuaca maritim BMKG, wilayah perairan Karawang – Subang termonitor tenang, dengan tinggi gelombang 0,1 – 0,5 meter pada esok hari, Kamis (19/8). Wilayah Cibuaya yang terdampak abrasi terpantau berawan dan cerah berawan sehingga diharapkan tidak memperburuk kondisi saat ini.
-
EKBIS24/04/2025 09:45 WIB
Rupiah ‘Lemes’ di Pembukaan 24 April 2025, Dolar AS Masih Sulit Ditaklukkan
-
NUSANTARA24/04/2025 15:30 WIB
Mantan Kepala BPN Kolaka Diduga Gelapkan Dua Sertifikat Tanah Warisan Ahli Waris
-
EKBIS24/04/2025 08:30 WIB
Harga BBM Terbaru 24 April 2025: Mayoritas SPBU Tahan Harga, Cek Daftar Lengkap di Sini
-
EKBIS24/04/2025 09:15 WIB
Pembukaan Pasar 24 April 2025: IHSG Melejit Kuat, Lanjutkan Reli Ditopang Optimisme Pasar
-
OASE24/04/2025 05:00 WIB
Alasan Mengapa ‘Induk Alquran’ Duduk Manis di Awal Mushaf
-
OLAHRAGA24/04/2025 00:01 WIB
JIS Siap Gelar Laga Kandang Persija Jakarta di Liga 1 pada Mei 2025
-
JABODETABEK24/04/2025 05:30 WIB
Cuaca Jakarta 24 April: Ada Kejutan Hujan di Tengah Hari?
-
NASIONAL24/04/2025 11:00 WIB
Gara-Gara Bakar Mobil Polisi, DPR Desak Pemerintah Sikat Habis Ormas Preman