Berita
Pasca Restrukturisasi, Garuda Masuk Holding Pariwisata
AKTUALITAS.ID – Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo mengatakan PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk akan masuk dalam holding BUMN Pariwisata dan Pendukung setelah program restrukturisasi rampung. Diketahui, holding BUMN Pariwisata dan Pendukung baru saja terbentuk. PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) menjadi induk holding. “Diharapkan jika Garuda Indonesia berhasil restrukturisasi secara tuntas, maka masuk juga ke bagian […]

AKTUALITAS.ID – Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo mengatakan PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk akan masuk dalam holding BUMN Pariwisata dan Pendukung setelah program restrukturisasi rampung.
Diketahui, holding BUMN Pariwisata dan Pendukung baru saja terbentuk. PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) menjadi induk holding.
“Diharapkan jika Garuda Indonesia berhasil restrukturisasi secara tuntas, maka masuk juga ke bagian ke bagian Aviasi,” ungkap pria yang akrab disapa Tiko dalam Peringatan Hari Santri Nasional 2021 dan Peluncuran Logo MES, Jumat (22/10/2021).
Saat ini, anggota dari Holding BUMN Pariwisata dan Pendukung terdiri dari PT Angkasa Pura I (Persero), PT Angkasa Pura II (Persero), PT Hotel Indonesia Natour (Persero), PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko (Persero), dan PT Sarinah (Persero).
Kementerian BUMN sebagai pemegang saham mayoritas telah menunjuk Dony Oskaria sebagai Direktur Utama Aviasi Pariwisata Indonesia.
Selain itu, Kementerian BUMN menunjuk Edwin Hidayat Abdullah sebagai Wakil Direktur Utama dan Herdy Rosadi Harman sebagai Direktur SDM dan Digital.
Selanjutnya, pemerintah mengangkat Triawan Munaf untuk duduk sebagai Komisaris Utama yang merangkap Komisaris Independen di Aviasi Pariwisata Indonesia.
Sebelumnya, Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga mengatakan Garuda Indonesia tak masuk dalam holding pariwisata agar tidak menjadi beban. Pasalnya, perusahaan masih terlilit utang ratusan triliun rupiah.
Selain itu, ia menyebut tak masuknya Garuda Indonesia dalam holding agar perusahaan bisa fokus menyelesaikan restrukturisasi utang.
-
MULTIMEDIA11/03/2025
FOTO: Indahnya Toleransi, Vihara ini Sediakan Takjil bagi Umat Muslim
-
MULTIMEDIA11/03/2025
FOTO: Raker Komisi I DPR Bahas RUU TNI
-
NASIONAL12/03/2025
Prabowo Umumkan THR ASN, PPPK, TNI-Polri, Hakim, dan Pensiunan Cair 17 Maret 2025
-
JABODETABEK12/03/2025
Pemkot Jaktim Kerja Cepat, 500 Personel Dikerahkan Bersihkan Sisa Banjir
-
MULTIMEDIA12/03/2025
FOTO: Masjid Segitiga Karya Mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil
-
MULTIMEDIA11/03/2025
FOTO: Pertemuan Ketua MPR dengan Sekjen Partai Komunis Vietnam
-
RAGAM11/03/2025
Rilis Trailer “Rumah Untuk Alie”, Film Menyentuh tentang Perjuangan dan Harapan
-
NASIONAL11/03/2025
Menaker Yassierli Siap Perjuangkan THR Eks Karyawan Sritex sebelum Lebaran