Berita
Hipnoterapi Massal “Sadar Kaya” Semarakkan Pesantren Expo 2023 di UIN Pekalongan

AKTUALITAS.ID – Semarak Hari Santri, digelar Pesantren Expo 2023 di Universitas Islam Negeri (UIN) KH. Abdurrahman Wahid Pekalongan. Acara ini digelar hasil kerja sama kampus dengan sejumlah Kantor Kementerian Agama se Karisedenan Pekalongan.
Acara yang berlangsung dari 19 – 22 Oktober 2023 ini mengangkat tema “Membangun Kemandirian Pesantren”. Tidak kurang 70 pesantren se-Karisedenan Pekalongan ikut ambil bagian, termasuk Pondok Pesantren MANIQU (Ma’had Nihadlul Qulub) Pemalang yang dipimpin oleh Kyai Ali Sobirin El-Muannatsy.
Pondok Pesantren MANIQU merupakan salah satu pesantren yang aktif mengembangkan program-program ekonomi kreatif, antara lain: digital marketing dan peternakan cacing tanah. Pondok Pesantren MANIQU juga memiliki visi untuk menjadi pesantren yang mandiri, modern, dan berdaya saing.
Menurut Kyai Ali, panggilan akrabnya, PP MANIQU membangun santri untuk memiliki mindset kaya, yaitu pola pikir yang berorientasi memberi secara nyata melalui produksi dan memperluas kemanfaatan produknya kepada masyarakat dunia seluas-luasnya, baik produk nilai, barang, dan jasa. PP MANIQU mendidik digital marketing sebagai jembatan santri kuat finansial.
“Santri adalah generasi penerus bangsa yang memiliki tanggung jawab besar untuk memberikan kontribusi positif bagi kemajuan umat dan negara. Santri juga harus memiliki peran yang nyata dalam dunia produksi (nilai, barang dan jasa) dan menyebarkan seluas-luasnya ke seluruh penjuru dunia. Santri harus menjadi agen perubahan yang mampu menghadapi tantangan zaman dengan semangat juang yang tinggi,” tegas Kyai Ali di Pekalongan, Jumat (20/10/2023).
Salah satu upaya yang dilakukan PP MANIQU, menumbuhkan mindset Sadar Kaya. Hal ini antara lain dilakukan melalui Hipnoterapi Massal “Sadar Kaya” yang juga diselenggarakan hari ini di Pesantren Expo 2023, pukul 14.00 WIB.
“Hipnoterapi Massal “Sadar Kaya” adalah acara yang bertujuan untuk membantu santri mengubah mindset mereka menjadi mindset kaya yang akan mempengaruhi perilaku mereka menjadi perilaku kaya. Dengan demikian, santri akan mampu meningkatkan kualitas diri mereka, mengembangkan potensi diri mereka, dan memberikan manfaat bagi orang lain,” papar Kyai Ali yang juga hipnoterapis dan trainer nasional.
“Hipnoterapi Massal “Sadar Kaya” juga merupakan salah satu bentuk dukungan bagi santri untuk mencapai tujuan-tujuan mereka yang mulia,” lanjutnya.
Kyai Ali berharap, Hipnoterapi Massal “Sadar Kaya” dapat menjadi momentum bagi santri untuk menjadi lebih sadar akan kekayaan yang mereka miliki, baik kekayaan materi maupun kekayaan non-materi. Dengan begitu, santri akan lebih bersyukur, lebih optimis, lebih berani, dan lebih percaya diri dalam membeei manfaat dalam hidup ini.
“Hipnoterapi Massal “Sadar Kaya” juga diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi santri untuk terus belajar, berusaha, dan berdoa agar menjadi orang-orang yang sukses dan kaya raya dunia akhirat,” tandasnya. (Red)
-
FOTO23/04/2025 16:00 WIB
FOTO: Bakti Sosial IBI Sambut Hari Pekan Imunisasi Dunia
-
JABODETABEK23/04/2025 17:00 WIB
Satu Juta Lebih Bayi Diimunisasi Serentak: Kolaborasi Hebat IBI dan Dinkes Wujudkan Generasi Emas 2045
-
JABODETABEK23/04/2025 15:30 WIB
Tawuran Pelajar Pecah di Kampung Melayu Jaktim, 20 Orang Digelandang Polisi
-
POLITIK23/04/2025 15:00 WIB
PAN Nilai Arahan Presiden Prabowo Merapatkan Barisan Menteri Adalah Hal Lazim dan Positif
-
EKBIS24/04/2025 09:45 WIB
Rupiah ‘Lemes’ di Pembukaan 24 April 2025, Dolar AS Masih Sulit Ditaklukkan
-
OASE24/04/2025 05:00 WIB
Alasan Mengapa ‘Induk Alquran’ Duduk Manis di Awal Mushaf
-
JABODETABEK23/04/2025 14:30 WIB
Pengendara Wanita Ditembak Usai Coba Kabur dari Komplotan Begal di Jakbar
-
EKBIS24/04/2025 08:30 WIB
Harga BBM Terbaru 24 April 2025: Mayoritas SPBU Tahan Harga, Cek Daftar Lengkap di Sini