JABODETABEK
Korsleting Listrik Diduga Jadi Penyebab Kebakaran di Gedung Bakamla RI

AKTUALITAS.ID – Kebakaran melanda gedung Badan Keamanan Laut (Bakamla) RI yang terletak di Jalan Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat pada Minggu pagi (29/9/2024). Menurut Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, Isnawa Adji, dugaan awal penyebab kebakaran ini adalah korsleting listrik.
Laporan kebakaran diterima oleh petugas pemadam kebakaran pada pukul 06.25 WIB, dan pemadaman mulai dilakukan dua menit kemudian, tepatnya pukul 06.27 WIB. Upaya pemadaman masih berlangsung untuk mencegah api merambat ke bagian lain gedung.
Sebanyak 95 personel gabungan dikerahkan dalam penanganan kebakaran ini, termasuk 19 unit pemadam kebakaran. Personel tersebut terdiri dari unit Damkar, Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD DKI Jakarta, Palang Merah Indonesia (PMI), Ambulans Gawat Darurat (AGD) Dinas Kesehatan, Dinas Perhubungan, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), PLN, serta Dinas Sosial.
Tim pemadam kebakaran dan personel terkait saat ini masih mendata jumlah kerugian serta korban yang mungkin terdampak akibat insiden ini. (YAN KUSUMA/RAFI)
-
EKBIS16/04/2025 10:30 WIB
Was-Was Data China, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.825 per Dolar AS
-
EKBIS16/04/2025 12:30 WIB
Harga Minyak Dunia Tumbang, Brent dan WTI Anjlok
-
NASIONAL15/04/2025 22:00 WIB
Geledah Rumah Hakim Djuyamto, Kejagung Hanya Temukan 3 Handphone
-
FOTO15/04/2025 21:38 WIB
FOTO: KWP Gelar Halal Bihalal 2025 Bersama DPR
-
FOTO15/04/2025 20:59 WIB
FOTO: Peringatan HUT ke-17 Bawaslu
-
JABODETABEK15/04/2025 20:00 WIB
Akhir April, Transjabodetabek Blok M–Alam Sutera Siap Diluncurkan
-
RAGAM15/04/2025 20:30 WIB
Konser Budaya Indonesia-Rusia Meriahkan 75 Tahun Hubungan Diplomatik
-
RAGAM15/04/2025 22:30 WIB
Diabetes Bisa Serang Ginjal hingga Mata, Dokter Spesialis: Jaga Gula Darah Sejak Dini!