Jabodetabek
Jakpus Sambut Pelantikan Presiden dengan Kirab dan Panggung Hiburan
AKTUALITAS.ID – Pemerintah Kota Jakarta Pusat turut menyemarakkan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, dengan berbagai acara meriah yang melibatkan masyarakat luas. Salah satu acara utama adalah kirab bendera yang akan diikuti oleh warga dari seluruh kelurahan di Jakarta Pusat, serta panggung hiburan yang tersebar di dua titik, yaitu di Sarinah dan Bundaran HI.
Asisten Pemerintahan (Aspem) Sekretariat Kota Jakarta Pusat, Denny Ramdany, mengatakan bahwa acara ini diperkirakan akan menarik jumlah massa yang besar, seperti halnya kirab bendera pada peringatan kemerdekaan Agustus lalu. “Kami sudah menyiapkan dua lokasi panggung di Jakarta Pusat untuk meramaikan suasana, yakni di Sarinah dan Bundaran HI,” ujarnya pada Kamis (17/10/2024).
Presiden terpilih, Prabowo Subianto, dijadwalkan akan memulai kirab dari Kartanegara menuju Istana Kepresidenan. Pemerintah Kota Jakarta Pusat memastikan seluruh titik yang dilalui sudah dipersiapkan dengan matang untuk menyambut kedatangan rombongan presiden dan wakil presiden terpilih.
Dalam rangka menyukseskan acara ini, Pemkot Jakarta Pusat telah berkoordinasi dengan berbagai pihak, termasuk Polres Jakarta Pusat, Kodim 0501, Badan Intelijen Negara (BIN), Kejaksaan Negeri Jakarta Pusat, serta beberapa dinas terkait lainnya. Selain itu, peran serta masyarakat dan Aparatur Sipil Negara (ASN) sangat penting untuk menjaga kelancaran acara ini.
Denny juga menekankan pentingnya menjaga kebersihan dan penataan lingkungan, yang telah dilakukan beberapa hari terakhir. “Sebagai tuan rumah, kita harus menunjukkan kesiapan, baik dari segi kebersihan maupun pengaturan lalu lintas,” jelasnya.
Tidak hanya kirab bendera, acara pelantikan ini juga akan diramaikan oleh berbagai kegiatan hiburan dari Dinas Provinsi DKI Jakarta dan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), yang turut memeriahkan suasana di sejumlah titik keramaian.
Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden dijadwalkan pada Minggu, 20 Oktober 2024. Setelah prosesi pelantikan, Prabowo dan Gibran akan mengikuti upacara pisah sambut dengan Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan.
Dengan antusiasme tinggi, warga Jakarta Pusat diharapkan turut serta dalam memeriahkan acara ini dan memberikan sambutan hangat bagi pemimpin bangsa yang baru. (YAN KUSUMA/RAFI)
- Ragam17 jam lalu
Lesti Kejora Raih Gelar Sarjana Ilmu Komunikasi Usai Berjuang Selama 6 Tahun
- Nasional19 jam lalu
Proses Induksi Pimpinan Baru KPK 2024-2029 Dimulai Hari Ini
- Nasional11 jam lalu
KPK Geledah Bank Indonesia Terkait Dugaan Korupsi Dana CSR
- Jabodetabek20 jam lalu
SIM Keliling Polda Metro Jaya Tersedia di 5 Lokasi Jakarta Hari Ini
- Ragam13 jam lalu
“Keajaiban Air Mata Wanita”, Film Inspiratif tentang Perjuangan Seorang Ibu, Tayang Januari 2025
- Oase22 jam lalu
Mengungkap Misteri Nabi Khidir: Karya Ibnu Hajar Al-Asqalani Tentang Sosok Sang Guru
- Olahraga16 jam lalu
Shin Tae-yong Kritik Jadwal ASEAN Cup 2024: “Kelelahan Pemain Mengkhawatirkan”
- Olahraga12 jam lalu
Jakarta LavAni Resmi Gaet Taylor Sander, Tambah Kekuatan untuk Proliga 2025