JABODETABEK
Tragis, Nenek Penjual Nasi Uduk Meninggal Usai Antri Gas Elpiji 3 Kg

AKTUALITAS.ID – Seorang nenek berusia 68 tahun, Yonih Binti Saman, warga Pamulang Barat, Kota Tangerang Selatan, meninggal dunia secara tragis setelah mengantre untuk mendapatkan tabung gas elpiji 3 kilogram.
Kejadian tersebut terjadi pada Senin, (3/2/2025), saat perburuan tabung gas yang mulai dibatasi distribusinya bagi masyarakat penerima subsidi.
Menurut keterangan kerabatnya, Dedi, Yonih sebelumnya berkeliling mencari tabung gas sambil membawa dua tabung kosong di tangannya.
“Dia berjalan ke salah satu pangkalan gas yang berjarak kurang lebih 300 meter dari tempat tinggalnya dan ikut mengantre,” ujar Dedi di rumah duka.
Setelah menunggu cukup lama, Yonih akhirnya mendapatkan satu tabung gas. Namun, saat dalam perjalanan pulang, dia terjatuh dan menjadi tidak sadarkan diri sekitar pukul 12 siang.
“Dia dibopong oleh warga, tetapi sayangnya tidak tertolong lagi,” tambah Dedi.
Kepada para wartawan, Dedi menjelaskan bahwa Yonih menjalani rutinitas yang padat, membuka warung nasi uduk di pagi hari dan memasak di malam hari, yang mungkin menyebabkan kelelahan pada dirinya.
“Mungkin dia kurang tidur dan capek, apalagi setelah berkeliling mencari gas,” ungkapnya.
Yonih Binti Saman kemudian dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPBU) wakaf RW 07, Kelurahan Pamulang Barat.
Musibah ini menjadi sorotan dan menggambarkan kesulitan yang dihadapi masyarakat dalam mendapatkan kebutuhan pokok seperti gas elpiji, yang kini semakin terbatas.
Kejadian ini diharapkan menjadi perhatian bagi pihak terkait untuk meningkatkan distribusi dan aksesibilitas bahan kebutuhan pokok bagi masyarakat terutama bagi mereka yang tergolong dalam golongan penerima subsidi. (Yan Kusuma)
-
EKBIS13/03/2025
Beras Berkutu Ditemukan di Gudang Bulog, Wamentan Pastikan untuk Pakan Ternak
-
NASIONAL13/03/2025
Waka MPR Apresiasi Langkah Presiden Prabowo Jalin Kolaborasi dengan Pemuda Peduli Lingkungan
-
NASIONAL13/03/2025
Roberth Rouw Ajak Masyarakat Jayawijaya Perkuat 4 Pilar Kebangsaan
-
EKBIS13/03/2025
Menhut: Perdagangan Karbon Sektor Kehutanan Segera Diresmikan
-
DUNIA13/03/2025
Duterte di Belanda: Pengacara Desak ICC Kembalikan Mantan Presiden ke Filipina
-
NASIONAL13/03/2025
Prabowo Siapkan Penjara di Pulau Terpencil buat Koruptor: Mereka Gak Bisa Kabur!
-
EKBIS13/03/2025
Tiket Pesawat Diskon Belum Ludes! Menpar: Baru Terjual 22 Persen
-
RAGAM13/03/2025
Buka Puasa dan Kolesterol: Turunkan dengan Dua ‘Buah Al Quran’ Ini