NASIONAL
Imam Besar Istiqlal Dukung Program Makan Bergizi Gratis Prabowo

AKTUALITAS.ID – Imam Besar Masjid Istiqlal, Prof. Dr. KH. Nasaruddin Umar, memberikan dukungan penuh terhadap program makan bergizi gratis yang diusulkan oleh presiden terpilih 2024-2029, Prabowo Subianto. Program tersebut ditujukan bagi siswa-siswi di sekolah dan diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi kualitas pendidikan dan kesehatan generasi muda Indonesia.
Nasaruddin menyatakan bahwa kebijakan ini tidak hanya membantu para siswa, tetapi juga meringankan beban para orang tua. Ia meyakini bahwa program ini akan menghasilkan generasi yang lebih cerdas dan berkualitas karena gizi yang cukup sangat penting selama masa pertumbuhan anak.
“Jika anak-anak kita diberikan asupan gizi yang tepat sejak dini, maka kita akan panen manusia-manusia yang berkualitas dan cerdas,” jelasnya, seraya merinci berbagai tahapan penting dalam pertumbuhan anak.
Nasaruddin juga menyebutkan bahwa program ini sejalan dengan ajaran Islam. Mengutip hadist dari HR. Al-Hakim, ia menegaskan pentingnya berbagi makanan dengan yang membutuhkan. Selain itu, ia juga merujuk pada kisah Rasulullah SAW yang memberi makan kepada para muhajirin yang membutuhkan melalui program “Suffah.”
Ia menyimpulkan bahwa program makan bergizi gratis ini bukan hanya kebijakan yang relevan secara sosial, tetapi juga sangat Islami dan religius. “Selamat kepada Pak Prabowo yang telah merumuskan program yang sangat Islami dan religius ini. InsyaAllah dengan program ini, kualitas SDM Indonesia akan semakin meningkat,” tutup Nasaruddin. (Damar Ramadhan)
-
EKBIS18/04/2025 10:30 WIB
Harga Kripto 18 April 2025: Bitcoin Stabil, Solana Jadi Bintang
-
EKBIS18/04/2025 09:30 WIB
Harga Emas Melonjak Tajam, Pegadaian Catat Rekor Baru di Rp2.045.000 per Gram
-
POLITIK18/04/2025 13:00 WIB
Permainan Catur Politik: Jokowi Bertahan, Prabowo Menyerang
-
POLITIK18/04/2025 11:00 WIB
Istana Balas Pernyataan Bahlil: Tak Ada Reshuffle Kabinet
-
NASIONAL18/04/2025 12:00 WIB
Eksponen 98 Pasang Badan Bela Menteri Desa Soal PHK Pendamping Eks Caleg
-
RAGAM18/04/2025 15:30 WIB
Terungkap! Peristiwa Dahsyat 35 Juta Tahun Lalu Jadi Penyebab Indonesia Terbagi Dua
-
OASE18/04/2025 05:00 WIB
Sudah Berdoa Tapi Tak Terkabul? Ini Kata Alquran dan Hadis
-
RAGAM18/04/2025 16:00 WIB
12 Tradisi Paskah Paling Unik di Dunia, dari Polandia hingga Indonesia