NASIONAL
Libur Lebaran dan Cuti Bersama 2025: Total 11 Hari, Simak Jadwal Lengkapnya
AKTUALITAS.ID – Masyarakat Indonesia mendapatkan kabar gembira dengan penetapan libur panjang Hari Raya Idulfitri 2025 selama total 11 hari. Keputusan ini tertuang dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) Tiga Menteri, yang ditandatangani oleh Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, serta Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.
Libur dan cuti bersama dimulai pada Jumat, (28/3/2025), bertepatan dengan cuti bersama Hari Suci Nyepi, hingga Senin, 7 April 2025. Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah akan jatuh pada Senin dan Selasa, 31 Maret serta 1 April 2025, yang diikuti dengan cuti bersama pada tanggal 2, 3, 4, dan 7 April 2025. Dengan jadwal ini, masyarakat memiliki waktu lebih panjang untuk bersilaturahmi, mudik, atau menikmati liburan.
Berikut rincian jadwal libur dan cuti bersama:
- Jumat, 28 Maret 2025: Cuti Bersama Hari Suci Nyepi
- Sabtu, 29 Maret 2025: Hari Suci Nyepi (Tahun Baru Saka 1947)
- Minggu, 30 Maret 2025: Akhir pekan
- Senin, 31 Maret 2025: Libur Nasional Idulfitri 1446 H
- Selasa, 1 April 2025: Libur Nasional Idulfitri 1446 H
- Rabu, 2 April 2025: Cuti Bersama Idulfitri 1446 H
- Kamis, 3 April 2025: Cuti Bersama Idulfitri 1446 H
- Jumat, 4 April 2025: Cuti Bersama Idulfitri 1446 H
- Sabtu, 5 April 2025: Akhir pekan
- Minggu, 6 April 2025: Akhir pekan
- Senin, 7 April 2025: Cuti Bersama Idulfitri 1446 H
Keputusan ini diharapkan memberikan dampak positif bagi sektor pariwisata dan perekonomian. Banyak masyarakat yang diprediksi akan memanfaatkan kesempatan ini untuk mengunjungi berbagai destinasi wisata di Indonesia, sehingga menggerakkan roda ekonomi lokal. Pemerintah juga mendorong instansi pemerintah dan swasta untuk memanfaatkan jadwal ini secara optimal.
Dengan libur selama 11 hari, masyarakat kini dapat mulai merencanakan perjalanan mudik atau liburan bersama keluarga. Selamat menyambut Hari Raya Idulfitri! (Mun/ Yan Kusuma)
-
FOTO30/01/2026 20:18 WIBFOTO: Presiden Prabowo Lantik Dewan Energi Nasional di Istana Negara
-
DUNIA30/01/2026 19:00 WIBTeheran Siap Respons Agresi AS dengan Serangan ke Tel Aviv
-
NASIONAL30/01/2026 18:00 WIBGugatan Mahasiswa soal Abolisi dan Amnesti Ditolak MK
-
POLITIK30/01/2026 17:00 WIBTolak Fraksi Gabungan, Said Abdullah Usul Partai Wajib Punya Minimal 21 Kursi di DPR
-
NUSANTARA30/01/2026 19:30 WIBBuntut Ratusan Siswa SMAN 2 Kudus Keracunan, Pemprov Jateng Evaluasi Total Program MBG
-
NASIONAL30/01/2026 23:00 WIBVonis Berbeda untuk 25 Terdakwa Kasus Demo Agustus
-
JABODETABEK30/01/2026 20:30 WIBPascabanjir Jakarta, Dinkes DKI Waspadai Penyakit Menular
-
POLITIK30/01/2026 20:00 WIBPSI: Pelonggaran Syarat Pencalonan Pilkada Bisa Tekan Politik Uang