OLAHRAGA
Shin Tae-yong Bangga Tinggalkan Warisan Berharga untuk Sepak Bola Indonesia

AKTUALITAS.ID – Mantan pelatih Tim Nasional Indonesia, Shin Tae-yong (STY), mengungkapkan kebanggaannya setelah lima tahun membangun fondasi sepak bola di Indonesia. Meski kontraknya bersama PSSI berakhir lebih cepat, STY merasa puas dengan warisan yang ia tinggalkan bagi perkembangan sepak bola Tanah Air.
“Saya sudah berada di Indonesia selama lima tahun, bekerja sangat keras, dan saya bangga karena telah meninggalkan banyak pondasi bagi sepak bola Indonesia,” ujar STY dalam wawancara dengan Yonhap News, Kamis (16/1/2025).
Transformasi Besar di Timnas Indonesia
Sejak ditunjuk sebagai pelatih pada akhir 2019, STY membawa perubahan signifikan dalam sepak bola Indonesia. Ia berani memutus satu generasi tim dan memberikan kesempatan bagi pemain muda berbakat seperti Marselino Ferdinan, Rizki Ridho, Asnawi Mangkualam, dan Pratama Arhan, yang kini menjadi tulang punggung Tim Garuda.
Salah satu pencapaian terbesar STY adalah membawa Timnas Indonesia lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023, sebuah prestasi bersejarah bagi sepak bola nasional. Selain itu, di level U-23, ia sukses mengantar Tim Garuda Muda mencapai semifinal Piala Asia U-23 2024, membuktikan bahwa Indonesia mampu bersaing di level Asia.
Ikatan Emosional dengan Indonesia
Meski kini kembali ke Korea Selatan, STY mengaku tetap memiliki kedekatan emosional dengan Indonesia. Ia berjanji akan sering berkunjung karena sudah merasa nyaman dan mencintai Tanah Air.
“Meskipun saya kembali ke Korea Selatan, saya akan sering datang ke Indonesia karena saya mencintai negara ini,” ujarnya.
Kepergian Shin Tae-yong tentu meninggalkan kesan mendalam bagi sepak bola Indonesia. Warisan strateginya dalam membangun tim muda diharapkan dapat terus berkembang dan membawa Tim Garuda semakin berprestasi di masa depan. (KAISAR/RIHADIN)
-
NUSANTARA24/04/2025 15:30 WIB
Mantan Kepala BPN Kolaka Diduga Gelapkan Dua Sertifikat Tanah Warisan Ahli Waris
-
EKBIS24/04/2025 09:45 WIB
Rupiah ‘Lemes’ di Pembukaan 24 April 2025, Dolar AS Masih Sulit Ditaklukkan
-
EKBIS24/04/2025 09:15 WIB
Pembukaan Pasar 24 April 2025: IHSG Melejit Kuat, Lanjutkan Reli Ditopang Optimisme Pasar
-
EKBIS24/04/2025 08:30 WIB
Harga BBM Terbaru 24 April 2025: Mayoritas SPBU Tahan Harga, Cek Daftar Lengkap di Sini
-
NASIONAL24/04/2025 11:00 WIB
Gara-Gara Bakar Mobil Polisi, DPR Desak Pemerintah Sikat Habis Ormas Preman
-
POLITIK24/04/2025 12:00 WIB
Cak Imin Tegaskan Perintah Prabowo “Rapatkan Barisan” Bukan untuk Pilpres 2029
-
NUSANTARA24/04/2025 12:30 WIB
Gunung Gede-Pangrango Buka Lagi, Tapi Ada Zona Terlarang untuk Pendaki
-
JABODETABEK24/04/2025 17:30 WIB
Wamenkop Tegaskan Program Koperasi Merah Putih Tak Bermuatan Politik