OLAHRAGA
Fajar/Fikri Tumbangkan Ganda Malaysia, Melaju ke Semifinal China Masters 2025
AKTUALITAS.ID – Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri memastikan langkah ke semifinal China Masters 2025 usai menyingkirkan pasangan Malaysia Goh Sze Fei/Nur Izzuddin. Bermain di Shenzhen Arena, Chengdu, Jumat (19/9/2025), ganda putra Indonesia itu menang meyakinkan dua gim langsung, 21-16 dan 21-11.
Dengan hasil ini, Fajar/Fikri menjadi satu-satunya wakil Merah Putih yang lebih dulu mengamankan tiket empat besar.
“Pasti senang bisa kembali ke semifinal. Tidak mudah perjalanan dari babak pertama, tapi kami menikmati setiap prosesnya. Komunikasi dengan Fikri dan pelatih berjalan lancar, semoga bisa terus lebih baik,” ujar Fajar dikutip dari PBSI.
Fikri menambahkan, kunci kemenangan mereka adalah persiapan matang dengan menganalisis permainan lawan.
“Kami pelajari lagi pola mereka lalu coba eksekusi hari ini. Saat sudah unggul poin, kepercayaan diri meningkat dan bisa lebih tenang,” jelasnya.
Di babak semifinal, Fajar/Fikri akan menghadapi pemenang laga antara pasangan Korea Selatan, Kim Won Ho/Seo Seung Jae, atau ganda Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.
“Tidak ada lawan yang mudah. Kim/Seo tahun ini luar biasa dengan juara All England, juara dunia, dan banyak gelar lain. Kalau bertemu Hoki/Kobayashi, kami juga penasaran karena kemarin di Paris saya dan Rian kalah dari mereka. Siapapun lawannya, kami harus siap dan pantang menyerah, yang penting bisa enjoy,” kata Fajar menutup. (ARI WIBOWO/DIN)
-
FOTO08/11/2025 21:10 WIBFOTO: Menara TBIG Bantu Sinyal Kuat Layanan Transportasi Online di Stasiun MRT Fatmawati
-
DUNIA08/11/2025 08:00 WIBTrump Mengaku Telah Memulai Perang antara Israel dan Iran
-
EKBIS08/11/2025 08:30 WIBCek SPBU! Harga Pertalite Tetap Rp10.000 per 8 November 2025
-
EKBIS08/11/2025 09:30 WIBDaftar Harga Emas Antam Sabtu 8 November 2025, dari 0,5 Gram hingga 1 Kg
-
OTOTEK08/11/2025 12:30 WIBPenipuan Baru di TikTok Shop Terungkap, Pelaku Pakai AI Jual Produk Palsu
-
RAGAM08/11/2025 14:30 WIBRamalan Zodiak Karier Sabtu 8 November 2025: Komunikasi dan Kerja Tim Jadi Kunci
-
POLITIK08/11/2025 09:00 WIBGerindra: Soeharto dan Gus Dur Berjasa Besar bagi Indonesia
-
EKBIS08/11/2025 17:00 WIBStabilkan Harga Beras Jelang Natal, Dirut Bulok Sidak Pasar