Connect with us

RAGAM

‘Insidious 6’ Ditunda ke 2026, Digantikan Film Thriller Kriminal ‘Caught Stealing’

Aktualitas.id -

Ilustrasi Poster film "Insidious: Chapter3" (ANTARA)

AKTUALITAS.ID – Penggemar film horor harus bersabar lebih lama untuk menyaksikan kelanjutan waralaba InsidiousSony Pictures resmi mengundur jadwal rilis ‘Insidious 6’ hampir setahun, dari 29 Agustus 2025 ke 21 Agustus 2026.

Meskipun kabar ini mungkin mengecewakan bagi para penggemar, Sony tak membiarkan kekosongan di jadwal rilis mereka. Sebagai gantinya, film thriller kriminal ‘Caught Stealing’ yang disutradarai oleh Darren Aronofsky akan tayang pada 29 Agustus 2025.

Film ini dibintangi oleh Austin Butler, yang memerankan Hank Thompson, seorang mantan pemain bisbol yang terseret ke dalam dunia kriminal New York City tahun 1990-anZoë Kravitz, Regina King, Liev Schreiber, Matt King, dan bahkan musisi Bad Bunny turut bergabung dalam proyek ini, menjadikannya salah satu film yang paling dinantikan tahun depan.

Sementara itu, Insidious: The Red Door (2023), film kelima dalam seri Insidious, sukses besar dengan meraup $189 juta di box office global. Film ini juga menjadi debut penyutradaraan Patrick Wilson, yang sebelumnya dikenal sebagai pemeran utama dalam waralaba tersebut.

Waralaba Insidious, yang dimulai pada 2010 oleh James Wan, telah menjadi salah satu film horor paling ikonik, dengan kisah tentang keluarga yang berusaha melindungi putra mereka dari kekuatan jahat dunia lain.

Meskipun harus menunggu lebih lama untuk ‘Insidious 6’, setidaknya penggemar film dapat menikmati ketegangan dari ‘Caught Stealing’ lebih dulu. Siap-siap merasakan adrenalin!  (YAN KUSUMA/RIHADIN)

TRENDING

Exit mobile version