Olahraga
Mathew Baker Cetak Gol Kemenangan Indonesia atas Kuwait
AKTUALITAS.ID – Mathew Baker, pemain muda tim nasional U-17 Indonesia, sukses mencetak gol pertamanya untuk tim Garuda Muda, yang mengantarkan Indonesia meraih kemenangan 1-0 atas tuan rumah Kuwait pada laga perdana Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025, Rabu (23/10/2024) di Stadion Abdullah Al Khalifa, Kuwait.
“Saya sangat senang karena ini adalah gol pertama saya untuk Indonesia. Semoga ini menjadi awal dari banyak gol berikutnya,” ujar Mathew, yang lahir di Melbourne, Australia, 15 tahun lalu. Mathew menyebut gol tersebut merupakan hasil kerja keras dari persiapan intensif yang dilakukan oleh tim selama beberapa minggu.
Timnas U-17 Indonesia memang menjalani serangkaian pemusatan latihan dan uji coba sebagai bagian dari persiapan mereka. Menurut Mathew, persiapan ini membuat tim lebih percaya diri, meskipun menghadapi tekanan besar dari Kuwait sebagai tuan rumah.
“Pertandingan melawan Kuwait sangat sulit, terutama karena itu adalah laga pertama kami. Namun kami terus bekerja keras hingga akhir, dan hasilnya kami mendapatkan kemenangan yang kami harapkan,” tutur Mathew.
Sebelum laga ini, tim Garuda Muda berlatih keras di Bali dengan dua pertandingan uji coba melawan India pada Agustus 2024, serta menjalani pemusatan latihan di Spanyol dan Qatar. Di Spanyol, mereka menghadapi tim-tim kuat seperti Swiss dan Skotlandia, sementara di Qatar, mereka berhadapan dengan timnas U-17 negara tersebut.
Dengan kemenangan atas Kuwait, Indonesia kini berada di peringkat kedua klasemen sementara Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 dengan raihan tiga poin, sama dengan Australia yang memimpin klasemen setelah menghancurkan Kepulauan Mariana Utara 19-0. Namun, Australia unggul selisih gol.
Selanjutnya, Indonesia akan menghadapi Kepulauan Mariana Utara pada Jumat (25/10), sebelum melawan Australia dua hari kemudian. Piala Asia U-17 2025 sendiri akan berlangsung di Arab Saudi pada 3-20 April 2025, dengan diikuti 16 tim peserta.
Kemenangan ini menjadi awal yang manis bagi skuad Nova Arianto dalam upaya mereka meraih tiket ke ajang bergengsi di tingkat Asia. (NAUFAL/RAFI)
-
Ragam12 jam lalu
Eddies Adelia Jalani Operasi Serius di Penang Akibat Cedera Ligamen
-
POLITIK10 jam lalu
Bahlil Tepis Kabar Jokowi Gabung ke Partai Golkar: “Pak Jokowi Bapak Bangsa”
-
Nusantara4 jam lalu
Serap Aspirasi, Maximus akan Lakukan Perubahan Nyata untuk Kwamki Narama
-
Multimedia4 jam lalu
FOTO: RK Blusukan Sapa Warga di Rawa Buaya
-
Multimedia3 jam lalu
FOTO: Projo Bantah Budi Arie Setiadi Terlibat Kasus Judol
-
Dunia17 jam lalu
Trump Kembali ke Gedung Putih, Kemenangan Besar di Pilpres AS 2024
-
Ragam15 jam lalu
Tingkatkan Imunitas Anak Terhadap Wabah Cacar Air, Berikut Tips dari Pakar
-
Berita5 jam lalu
Kamis Pagi, Gunung Semeru Erupsi Hingga 10 Kali