Berita
Usai Libur Akhir Pekan, IHSG Dibuka Menguat ke 4.976
AKTUALITAS.ID – Usai libur akhir pekan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pagi ini berada di zona hijau. IHSG menguat 29 poin (0,62%) ke level 4.976. Tak hanya IHSG, indeks LQ45 juga menguat 5,2 poin (0,69%) ke level 765. Sementara nilai tukar dolar Amerika Serikat (AS) pagi ini berada di level Rp 14.845. Pada pukul 09.09, […]
AKTUALITAS.ID – Usai libur akhir pekan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pagi ini berada di zona hijau. IHSG menguat 29 poin (0,62%) ke level 4.976.
Tak hanya IHSG, indeks LQ45 juga menguat 5,2 poin (0,69%) ke level 765. Sementara nilai tukar dolar Amerika Serikat (AS) pagi ini berada di level Rp 14.845.
Pada pukul 09.09, IHSG berbalik melemah 5,2 poin (0,09%) ke level 4.938. Pelemahan juga diikuti indeks LQ45 0,9 poin (0,12%) ke level Rp 759.
Sedangkan bursa Amerika Serikat (AS) ditutup menguat. Dow Jones ditutup 27.173,96 (+1,34%), NASDAQ ditutup 10.913,56 (+2,26%), S&P 500 ditutup 3.298,46 (+1,60%).
Bursa saham AS ditutup menguat pada Jumat pekan lalu. Dengan adanya pengumuman dari paket stimulus untuk bantuan COVID-19 yang dirancang oleh partai Demokrat sebesar US$ 2.4 triliun, maka investor lebih percaya diri atas ekonomi di AS.
Namun hal yang membebani investor adalah hingga saat ini belum terlihat bahwa pandemi menjadi lebih baik di AS. Ketidakpastian masih cukup tinggi, sehingga investor akan sangat sensitif dengan judul berita yang akan datang.
Bursa Asia dibuka menguat didukung oleh data industri China yang meningkat 19,1% year on year (yoy) di mana China dianggap pulih dari pandemi COVID-19.
Berikut pergerakan Bursa Asia pagi ini:
Indeks Nikkei 225 menguat 164 ke 23.368
Indeks Hang Seng menguat 111 poin ke 23.346
Indeks Shanghai bertambah 5 poin ke 3.224
Indeks Strait Times naik 20 poin ke 2.492
-
FOTO30/01/2026 20:18 WIBFOTO: Presiden Prabowo Lantik Dewan Energi Nasional di Istana Negara
-
DUNIA30/01/2026 07:30 WIBGarda Revolusi Iran Ditetapkan Sebagai Organisasi Teroris
-
NASIONAL30/01/2026 05:30 WIBGuna Jamin Objektivitas, Kapolresta Sleman di Nonaktifkan
-
NUSANTARA30/01/2026 11:00 WIBSiswa SMA 2 Kudus Diduga Keracunan MBG Masih Jalani Rawat Inap
-
POLITIK30/01/2026 12:45 WIBTrump Ancam Iran, Senator RI Ingatkan Indonesia Jaga Politik Bebas Aktif
-
OASE30/01/2026 05:00 WIBBatas Keharaman Jual Beli Menjelang Shalat Jumat
-
POLITIK30/01/2026 14:00 WIBKetua Komisi II DPR Tak Sepakat Usulan Ambang Batas Parlemen Dihapus
-
EKBIS30/01/2026 13:00 WIBDirut BEI Mengundurkan Diri

















