Berita
Ini Alasan Prabowo Bersedia Jadi Menteri Pertahanan Jokowi
Prabowo sempat menyinggung permasalahan Papua kepada Jokowi.
AKTUALITAS.ID – Juru Bicara Prabowo, Dahnil Anzar Simanjuntak, menjelaskan alasan Prabowo Subianto menerima tawaran Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi Menteri Pertahanan. Dahnil menyebut jabatan Menhan memang merupakan kompetensi Prabowo.
“Yang jelas memang itu kan kompetensi Pak Prabowo ya kalau Pak Prabowo kan memang di situ,” kata Dahnil di rumah Prabowo, Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Senin (21/10).
Dahnil juga mengatakan dari awal Prabowo juga sudah menjelaskan kepada Jokowi soal kekhawatiran terhadap situasi keamanan di Indonesia. Dia juga menyebut Prabowo sempat menyinggung permasalahan Papua kepada Jokowi.
“Sejak awal ketika menyampaikan konsepsi segala macam memang Pak Prabowo jelaskan kekhawatiran beliau tentang Papua, pertahanan-keamanan kita, tentang potensi TNI kita dan macam-macam, itu memang concern beliau,” ucapnya.
Lebih jauh, Dahnil mengungkap Prabowo mau menerima tawaran Menhan dari Jokowi lantaran posisi tersebut sesuai dengan kapasitas Gerindra. Menurutnya, Prabowo akan menerima porsi menteri jika Gerindra bisa berkontribusi maksimal kepada negara.
“Beliau selalu menyebutkan kalaupun Gerindra diberikan porsi menteri oleh Pak Jokowi, tentu porsi menteri yang sesuai kapasitas Gerindra. Kalaupun Pak Jokowi minta yang masuk ada Pak Prabowo ya harus sesuai dengan kapasitas Pak Prabowo, jadi Pak Prabowo tidak asal minta, misalnya tidak asal mau diberi menteri tapi kepentingan beliau adalah kalau itu Gerindra bisa berkontribusi di situ, Pak Prabowo bisa kontribusi maksimal di situ baru beliau bisa terima,” papar Dahnil.
Selain itu, Dahnil menyebut tawaran Menhan sendiri disebutkan langsung oleh Jokowi. Calon lainnya, sebut Dahnil, tidak secara gamblang disebutkan akan menduduki posisi apa.
“Kebetulan Pak Jokowi tadi ketika bertemu Pak Prabowo itu Pak Jokowi menyebutkan akan memberikan porsi Menhan, tentu Pak Prabowo karena memang ekspektasinya di situ beliau siap,” ujarnya.
“Bahkan Pak Jokowi tadi sebutkan kalau yang lain kan nggak menyebutkan mereka menteri apa, Pak Jokowi yang tadi memerintahkan Pak Prabowo supaya langsung saja sebutkan Pak Prabowo ke wartawan bahwasanya bapak, saya minta, jadi Menhan,” lanjut Dahnil.
Seperti diketahui, Gerindra sudah dipastikan masuk koalisi Jokowi-Ma’ruf Amin. Ketum Gerindra Prabowo Subianto dan salah satu waketumnya, Edhy Prabowo, sudah datang ke Istana sebagai calon menteri kabinet Jokowi.
“Saya baru saja menghadap Bapak Presiden RI yang baru kemarin dilantik. Saya bersama Saudara Edhy Prabowo, kami diminta untuk memperkuat kabinet beliau,” kata Prabowo usai bertemu Jokowi, sore tadi.
-
Multimedia19 jam lalu
FOTO: BNN Musnahkan 20 Kg Sabu Jaringan Lintas Provinsi
-
Multimedia11 jam lalu
FOTO: Rocky Gerung Disambut Antusias di Acara Bakar Batu
-
Ragam24 jam lalu
Diminta Netizen Rujuk Kembali dengan Nathalie Holscher, Sule: Kayaknya Enggaklah
-
Multimedia13 jam lalu
FOTO: Bawaslu Gelar Simulasi Pengawasan Tahapan Pemungutan dan Penghitungan Suara Pemilu 2024
-
Multimedia15 jam lalu
FOTO: Relawan Gibran Center Deklarasi Dukung Ridwan Kamil-Suswono
-
Dunia13 jam lalu
G20 Serukan Dukungan untuk Palestina Merdeka dan Gencatan Senjata di Gaza
-
Olahraga23 jam lalu
Rumor Pelatih Tunggal Putra Irwansyah ke Tim India, Ketum PBSI Angkat Bicara
-
Jabodetabek14 jam lalu
Banjir Jakarta: 18 RT Terdampak, Ketinggian Genangan Capai 1,8 Meter