Berita
Petronas Yamaha Siapkan Antisipasi Jika Rosi Akhiri Usia MotoGP 2021
Petronas Yamaha sudah menyiapkan antisipasi jika Valentino Rossi mengakhiri kariernya usai MotoGP 2021. Rossi baru bergabung dengan Petronas di MotoGP 2021 setelah tak memperpanjang kontrak dengan Monster Energy Yamaha. Dilansir dari Motosan, Direktur Tim Pertonas Yamaha, Johan Stigefelt mengatakan, pihaknya sudah memikirkan kemungkinan terburuk itu jika The Doctor memilih pensiun dan tak melanjutkan kontrak untuk […]
Petronas Yamaha sudah menyiapkan antisipasi jika Valentino Rossi mengakhiri kariernya usai MotoGP 2021.
Rossi baru bergabung dengan Petronas di MotoGP 2021 setelah tak memperpanjang kontrak dengan Monster Energy Yamaha.
Dilansir dari Motosan, Direktur Tim Pertonas Yamaha, Johan Stigefelt mengatakan, pihaknya sudah memikirkan kemungkinan terburuk itu jika The Doctor memilih pensiun dan tak melanjutkan kontrak untuk 2022.
Hal pertama yang dilakukan tentu melihat performa Rossi lebih dulu di awal-awal balapan MotoGP 2021. Lalu menanyakan keinginan Rossi selanjutnya.
“Kami akan melihat performa Rossi di bulan-bulan pertama dan apakah dia ingin melanjutkannya di tahun 2022,” kata Stigefelt.
GIF Banner Promo Testimoni
Menurutnya jika Rossi memutuskan untuk pensiun maka Petronas kembali ke kebiasaan mereka untuk mencari pembalap muda berbakat.
“Jika dia harus memutuskan untuk berhenti, kami akan mencari pembalap baru. Karena ambisi kami terus membuat generasi muda tumbuh, seperti yang kami lakukan dengan Fabio Quartararo,” ucapnya.
Rossi yang pada Februari mendatang berusia 42 tahun dikontrak Petronas satu tahun. Di tim satelit asal Malaysia tersebut merekrut Rossi untuk menggantikan Fabio Quartararo yang pindah ke Monster Energy Yamaha.
Di Petronas, Rossi bakal menjadi rekan setim dengan muridnya di VR46 Academy, Franco Morbidelli.
Morbidelli sudah menunjukkan kualitasnya sebagai murid Rossi usai menjadi runner up di Motogp 2020. Petronas berharap duet Rossi-Morbidelli diharapkan membawa kesuksesan di musim baru.
-
Multimedia11 jam lalu
FOTO: Simulasi Pemungutan Suara Pilkada Jakarta di Gambir
-
Multimedia14 jam lalu
FOTO: Bawaslu RI Gelar Deklarasi Kampanye Pilkada Damai 2024
-
EkBis13 jam lalu
Gaikindo Optimistis Kenaikan PPN Tak Goyahkan Sektor Otomotif di 2025
-
Olahraga16 jam lalu
Marc Marquez dan Alex Marquez, Bidik Podium di Seri Penutup MotoGP 2024
-
Ragam19 jam lalu
Antusiasme Tinggi, SEVENTEEN Tambah Jadwal Konser di Jakarta
-
Ragam17 jam lalu
Studi: Stres Psikologis pada Ibu Hamil Tingkatkan Risiko Epilepsi pada Anak
-
POLITIK11 jam lalu
Mardiono Siap Maju Jadi Ketua Umum PPP Jika Diberi Amanah
-
OtoTek20 jam lalu
Google Kembangkan Fitur “Protected Email” untuk Tingkatkan Privasi dan Cegah Spam