Berita
Usai Penyidikan WHO, AS Minta China Beri Lebih Banyak Data
Amerika Serikat (AS) meminta China bisa memberi lebih banyak data terkait awal pandemi Covid-19 usai penyidikan Badan Kesehatan Dunia (WHO). Hal ini disampaikan penasihat keamanan nasional Jake Sullivan, Sabtu (13/2), beberapa hari setelah tim penyelidikan Organisasi Kesehatan Dunia kembali dari Wuhan, China, pusat pandemi, tanpa temuan yang jelas tentang asal-usul virus. Ia pun mengungkap keprihatinan […]

Amerika Serikat (AS) meminta China bisa memberi lebih banyak data terkait awal pandemi Covid-19 usai penyidikan Badan Kesehatan Dunia (WHO).
Hal ini disampaikan penasihat keamanan nasional Jake Sullivan, Sabtu (13/2), beberapa hari setelah tim penyelidikan Organisasi Kesehatan Dunia kembali dari Wuhan, China, pusat pandemi, tanpa temuan yang jelas tentang asal-usul virus.
Ia pun mengungkap keprihatinan mendalam atas hasil kesimpulan awal penyelidikan WHO ke China gagal menjelaskan hewan perantara penyebaran Covid-19. Kunjungan WHO ke Wuhan dilakukan untuk mengetahui asal-usul virus corona di China.
“Kami memiliki keprihatinan mendalam tentang cara temuan awal penyelidikan COVID-19 dikomunikasikan dan mempertanyakan tentang proses yang digunakan terhadap mereka,” kata Sullivan seperti dikutip AFP.
“Laporan ini harus independen, dengan temuan ahli yang bebas dari intervensi atau perubahan oleh pemerintah China,” lanjutnya.
Dan dia meminta China untuk “menyediakan datanya sejak hari-hari awal wabah.”
Sebelumnya, seorang ahli WHO juga menyuarakan frustrasi pada Sabtu atas kurangnya akses ke data mentah selama misi baru-baru ini ke China, mengatakan lebih banyak diperlukan untuk mendeteksi kemungkinan kasus Covid awal.
“Kami menginginkan lebih banyak data. Kami telah meminta lebih banyak data,” kata Peter Ben Embarek, yang memimpin misi ahli WHO ke Wuhan, kepada AFP dalam sebuah wawancara.
Para ahli percaya, virus corona SARS-CoV-2 yang berasal dari kelelawar, menular kepada manusia lewat hewan perantara lain. Mereka menduga hewan perantara ini mamalia. Namun, tidak ditemukan bukti hewan mamalia mana yang bertanggung jawab.
Selain itu, WHO menepis anggapan bahwa virus ini bocor dari laboratorium virus di Wuhan. Mereka juga menampik argumen pemerintah China
-
EKBIS13/03/2025
Menhut: Perdagangan Karbon Sektor Kehutanan Segera Diresmikan
-
NASIONAL13/03/2025
Prabowo Siapkan Penjara di Pulau Terpencil buat Koruptor: Mereka Gak Bisa Kabur!
-
OLAHRAGA13/03/2025
Dewa United Bangga! Tiga Pemainnya Dipanggil ke Timnas Indonesia
-
OLAHRAGA13/03/2025
8 Tim Pastikan Tempat di Perempat Final Liga Champions 2024/25, Duel Panas Menanti!
-
RAGAM14/03/2025
Film “The Brutalist” Sukses Raup 45 Juta Dolar AS di Box Office
-
OLAHRAGA13/03/2025
Patrick Kluivert Siap Bawa Timnas Indonesia Berjuang di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
MULTIMEDIA13/03/2025
FOTO:Â Hakim Tolak Keberatan Tom Lembong dalam Kasus Korupsi Importasi Gula
-
DUNIA13/03/2025
Sidang Malapraktik Maradona: Teriakan Keadilan Menggema di Argentina