Berita
Kapolres: Izin Penggunaan Senpi tak Boleh untuk Polisi Pemabuk
AKTUALITAS.ID – Kepala Polres Metro Jakarta Utara (Kapolrestro Jakut), Kombes Guruh Arif Darmawan menyatakan, izin penggunaan senjata api tidak boleh diberikan untuk pemabuk. Dia menekankan, pengajuan perizinan penggunaan senjata api oleh anggota harus sesuai prosedur. “Harus melakukan psikotes dan dilihat juga kehidupan sehari-harinya, tidak mabuk, tidak pemarah dan masalah-masalah lainnya,” ujar mantan komandan Satuan Brimob […]
AKTUALITAS.ID – Kepala Polres Metro Jakarta Utara (Kapolrestro Jakut), Kombes Guruh Arif Darmawan menyatakan, izin penggunaan senjata api tidak boleh diberikan untuk pemabuk. Dia menekankan, pengajuan perizinan penggunaan senjata api oleh anggota harus sesuai prosedur.
“Harus melakukan psikotes dan dilihat juga kehidupan sehari-harinya, tidak mabuk, tidak pemarah dan masalah-masalah lainnya,” ujar mantan komandan Satuan Brimob Polda Sulteng itu saat memimpin apel pagi di lapangan Markas Polrestro Jakut, Senin (8/3/2021).
Guruh berharap, kejadian serupa penembakan oleh oknum polisi yang menewaskan tiga orang, termasuk prajurit Kostrad di sebuah kafe di Cengkareng, Jakarta Barat, beberapa waktu lalu, menjadi pembelajaran terhadap anggota lainnya.
Apel pagi itu diikuti oleh 435 personel Polrestro Jakut. Dalam apel pagi itu, Guruh juga memeriksa senjata api terhadap anggota yang hadir di lapangan.Senjata api yang telah habis izin penggunaannya dititipkan kepada bagian logistik Polrestro Jakut dengan pengawasan dari Propam Jakut.
Pemeriksaan senjata api tersebut merupakan langkah menghindari kejadian penembakan serupa di wilayah hukum Polrestro Jakut.
-
Multimedia5 jam lalu
FOTO: Pratikno Pimpin Rapat Persiapan Libur Nataru
-
Jabodetabek13 jam lalu
Polres Pelabuhan Tanjung Priok Siap Kawal Pilkada Jakarta 2024
-
Ragam12 jam lalu
Lady Gaga Siap Guncang Coachella 2025: “Malam Penuh Kekacauan” di Padang Pasir
-
Olahraga9 jam lalu
Indomaret dan LavAni Siap Bertarung di Grand Final Livoli Divisi Utama 2024
-
EkBis14 jam lalu
Rupiah Menguat Didukung Surplus Neraca Pembayaran
-
EkBis11 jam lalu
KAI Properti Resmikan Topping Off Ceremony Proyek Hunian Modern “KAI Living Gondangdia”
-
Jabodetabek8 jam lalu
Sudin Kesehatan Jakpus Gencarkan Edukasi Cegah DBD dan Penyakit Kulit
-
Nasional24 jam lalu
Menko Polkam Ungkap 80.000 Anak di Bawah 10 Tahun Terlibat Judi Online