Berita
Polres Jaksel Tangkap Pencuri Spesialis Rumah Mewah Pondok Indah & Dharmawangsa
AKTUALITAS.ID – Polres Metro Jakarta Selatan menangkap seorang residivis yang melakukan pencurian di sejumlah rumah mewah. Di antaranya rumah kawasan Pondok Indah, Kebayoran Lama, dan Dharmawangsa di Kebayoran Baru. “Kami dalami lagi apa ada tempat kejadian lain dan itu sangat memungkinkan kami temukan lagi,” kata Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Metro Jakarta Selatan, Komisaris Polisi Achmad Akbar di Jakarta, […]
AKTUALITAS.ID – Polres Metro Jakarta Selatan menangkap seorang residivis yang melakukan pencurian di sejumlah rumah mewah. Di antaranya rumah kawasan Pondok Indah, Kebayoran Lama, dan Dharmawangsa di Kebayoran Baru.
“Kami dalami lagi apa ada tempat kejadian lain dan itu sangat memungkinkan kami temukan lagi,” kata Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Metro Jakarta Selatan, Komisaris Polisi Achmad Akbar di Jakarta, Sabtu (26/6/2021), dikutip dari Antara.
Menurut dia, tersangka Ramdani yang ditangkap pada Jumat (25/6) itu merupakan residivis kasus serupa dan sempat mendekam di Lapas Salemba, Jakarta. Namun, bukannya jera tersangka kembali melakukan aksi pencurian di beberapa rumah mewah.
Sebelumnya, seorang korban yang tinggal di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, melaporkan pencurian pada Rabu (23/6) ke Polres Metro Jakarta Selatan. Korban kemudian menyerahkan kamera pengawas atau CCTV yang ada di sekitar rumah.
Polisi saat ini menahan Ramdani di sel tahanan Polres Metro Jakarta Selatan untuk dimintai keterangan lebih lanjut. Ia dijerat pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan ancaman hukuman penjara tujuh tahun.
Polisi saat ini menahan Ramdani di sel tahanan Polres Metro Jakarta Selatan untuk dimintai keterangan lebih lanjut. Ia dijerat pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan ancaman hukuman penjara tujuh.
-
Ragam10 jam lalu
Gangguan Tidur Tingkatkan Risiko Demensia pada Lansia
-
Multimedia23 jam lalu
FOTO: Maximus Blusukan Temui Masyarakat Kwamki Narama
-
Multimedia3 jam lalu
FOTO: DKPP Lantik 228 TPD untuk Pilkada 2024
-
POLITIK7 jam lalu
Bahlil: Partai Golkar Siap Sambut Kehadiran Jokowi
-
Ragam11 jam lalu
LISA BLACKPINK Siap Temui Penggemar di Fan Concert Jakarta 15 November
-
Nusantara9 jam lalu
Gelar Jumat Berkah, Peggi Pattipi Ajak Masyarakat Mimika Tingkatkan Kepedulian
-
Jabodetabek16 jam lalu
Layanan SIM Keliling di Jakarta Hari Ini, Berikut Lokasi dan Persyaratannya
-
Nasional6 jam lalu
KPK Bantah Isu Anies Baswedan Jadi Tersangka Formula E