Berita
Gegara Tak Dibelikan HP, Seorang Pelajar di Lombok Gantung Diri
AKTUALITAS.ID – Seorang pelajar Sekolah Luar Biasa (SLB) di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, nekat mengakhiri hidupnya dengan gantung diri. Pelajar kelas IX berinisial AU (15 tahun) gantung diri di dapur rumahnya karena tidak dibelikan handphone dan motor oleh orang tuanya, Kamis, 24 Juni 2021 kemarin. “Dari keterangan pihak keluarga, korban kemungkinan frustasi karena tidak dibelikan motor dan HP,” […]

AKTUALITAS.ID – Seorang pelajar Sekolah Luar Biasa (SLB) di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, nekat mengakhiri hidupnya dengan gantung diri.
Pelajar kelas IX berinisial AU (15 tahun) gantung diri di dapur rumahnya karena tidak dibelikan handphone dan motor oleh orang tuanya, Kamis, 24 Juni 2021 kemarin.
“Dari keterangan pihak keluarga, korban kemungkinan frustasi karena tidak dibelikan motor dan HP,” kata Kapolsek Praya Barat, AKP Hery Indrayanto, Jumat, (25/6/2021).
Pelajar asal Desa Mangkung, Kecamatan Praya Barat itu tidak dibelikan HP oleh orang tua lantaran tuna wicara. Ia ditemukan tergantung oleh ayahnya di rumah neneknya, karena korban tinggal bersama neneknya.
“Begitu tiba di rumah tempat tinggal anaknya, Muslim (orang tua korban) terkejut karena menemukan anaknya sudah tidak bernyawa lagi,” katanya.
Berdasarkan pemeriksaan fisik, tidak ada tanda kekerasan di tubuh korban. Keluarga juga menolak dilakukan autopsi.
-
FOTO23/04/2025 16:00 WIB
FOTO: Bakti Sosial IBI Sambut Hari Pekan Imunisasi Dunia
-
JABODETABEK23/04/2025 17:00 WIB
Satu Juta Lebih Bayi Diimunisasi Serentak: Kolaborasi Hebat IBI dan Dinkes Wujudkan Generasi Emas 2045
-
OTOTEK23/04/2025 12:30 WIB
Revolusi Internet Dimulai: China Pecahkan Rekor Kecepatan dengan 10G
-
JABODETABEK23/04/2025 15:30 WIB
Tawuran Pelajar Pecah di Kampung Melayu Jaktim, 20 Orang Digelandang Polisi
-
POLITIK23/04/2025 15:00 WIB
PAN Nilai Arahan Presiden Prabowo Merapatkan Barisan Menteri Adalah Hal Lazim dan Positif
-
NASIONAL23/04/2025 13:00 WIB
Skandal CSR Triliunan: KPK Siap Umumkan Tersangka dari Komisi XI DPR
-
DUNIA23/04/2025 14:00 WIB
Tiga Bulan Berkuasa, Trump Guncang Fondasi Demokrasi Amerika Serikat
-
JABODETABEK23/04/2025 14:30 WIB
Pengendara Wanita Ditembak Usai Coba Kabur dari Komplotan Begal di Jakbar