Waketum Gerindra: Prabowo Risih Disebut Sebagai Menteri Paling Bekerja Baik


Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto saat akan memberikan keterangan kepada wartawan di kediamannya di Kertanegara, Jakarta, Rabu (8/5/2019). Dalam pernyataannya, Prabowo menyampaikan bela sungkawa atas meninggalnya ratusan petugas KPPS serta menanggapi kriminalisasi sejumlah tokoh pendukung badan pemenangan paslon 02 Prabowo-Sandi.AKTUALITAS.ID / KIKI BUDI HARTAWAN.

AKTUALITAS.ID – Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman mengatakan, Ketua Umum Partai Gerindra yang juga Menteri Pertahanan Prabowo Subianto risih bila disebut sebagai menteri paling bekerja baik. Nama Prabowo dalam sejumlah survei kerap teratas sebagai menteri bekerja baik di mata publik.

“Saya ingat kata pak Prabowo. Dikatakan berkali-kali. ‘Saya tuh risih’ kata pak Prabowo. ‘Kalau kita, saya Sandi (Menparekraf dan politikus Gerindra Sandiaga Uno) disebut-sebut sebagai menteri yang paling bekerja paling baik dan lain sebagainya,” ujar Habiburokhman dalam diskusi daring, Sabtu (14/8/2021).

Kata Habiburokhman, Prabowo merasa risih karena melihat para menteri Kabinet Indonesia Maju bekerja keras. Tak memandang latar belakang partai apapun dalam situasi pandemi Covid-19 ini.

“Situasi seperti ini saya lihat dengan mata kepala sendiri, semua menteri bekerja keras, partainya apa segala macem semua bekerja keras,” kata Habiburokhman.

Anggota Komisi III DPR RI ini menuturkan, Prabowo juga tak ingin terbuai seolah jadi orang yang dinilai paling baik. Supaya bisa bekerja maksimal, menteri di kabinet harus bisa membangun kerja sama.

“Tapi aneh gitu loh kita inikan ingin membangun kerjasama jangan sekali-sekali kita terbuai dan ingin mengedepankan diri seolah-olah kita yang paling baik gak bakal selesai pak. Satu kementerian dua kementerian bekerja baik kalau yang lainnya tidak bekerja maksimal,” ujar Habiburokhman.


Seperti diketahui, Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto pernah mendapat predikat terbaik dari masyarakat dalam jajaran Menteri Kabinet Indonesia Maju. Penilaian publik itu berdasarkan survei dilakukan Indo Barometer mengenai ‘Kinerja 1 Tahun Jokowi-Maruf Amin dan Covid-19 di Indonesia’.

Survei dilakukan Indo Barometer secara nasional pada 10 – 17 Oktober 2020. Metode yang digunakan adalah multistage random sampling dengan 1200 responden. Margin of error sebesar ± 2.83%, pada tingkat kepercayaan 95%.

Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara tatap muka responden menggunakan kuesioner. Responden survei adalah warga negara Indonesia yang sudah mempunyai hak pilih berdasarkan peraturan yang berlaku, yaitu warga yang minimal berusia 17 tahun atau lebih, atau sudah menikah pada saat survei dilakukan.

Responden yang puas dengan kinerja mantan Danjen Kopassus itu sebesar 29,3 persen. Prabowo mengungguli empat rekan sejawatnya dalam Menteri Kabinet Indonesia Maju yang mendapat penilaian kinerja terbaik. 

slug . '" class="' . $tag->slug . '">' . $tag->name . ''; } } ?>