Connect with us

Berita

Kemenpora Senang Kolaborasi Hari Krida dengan ILDI Untuk Gelorakan Hidup Sehat

Published

on

AKTUALITAS.ID – Menggelorakan masyarakat hidup bugar terus dilakukan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) setiap hari Jumat Krida. Kali ini, Kemenpora berkolaborasi senam bersama dengan Ikatan Langkah Dansa Indonesia (ILDI) di Halaman Kantor Kemenpora, Jumat (11/8) pagi.

Dengan kehadiran ILDI, Staf Ahli Bidang Hubungan Pusat dan Daerah Dwijayanto Sarosa Putera menyampaikan terima kasih dan berharap ILDI bisa terus bersama Kemenpora.”Jumat Krida Kemenpora kali ini kami kedatangan tamu dari ILDI. Tentunya, kami senang bisa berkolaborasi dalam rangka menggelorakan hidup sehat,” ucap Dwijayanto.

Kegiatan senam Hari Krida pada hari ini cukup ramai, lebih kurang ada 400 anggota ILDI yang berpartisipasi di senam Hari Krida kali ini. Bahkan dari pegawai Kemenpora juga banyak yang hadir.

“Kita semua yang hadir di sini selalu dalam keadaan sehat walafiat. Kita di sini dalam rangka sama-sama mengisi dan membiasakan diri untuk selalu bergerak di hari Jumat Krida dan sekaligus untuk mengajak masyarakat berolahraga,” katanya.

“Kemenpora akan terus mendorong seluruh masyarakat untuk berolahraga. Tentunya kami harapkan Inorga-Inorga, khususnya ILDI untuk mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk sama-sama berolahraga,” tambahnya.

Selanjutnya disampaikan Dwijayanto bahwa, sesuai Peraturan Presiden (PERPRES) Nomor 86 Tahun 2021 tentang Desain Besar Olahraga Nasional (DBON), targetkan Indonesia di tahun 2045, atau di saat Indonesia berusia 100 tahun kemerdekaan, insyaallah 70% masyarakat Indonesia sudah dalam keadaan bugar. “Untuk itu kita sama-sama menggelorakan terus menerus Jumat Krida ini,” jelasnya.

Pada kesempatan tersebut, Dwijayanto mengucapkan selamat HUT ke-15 kepada ILDI. “Selamat HUT ILDI ke-15, dan terus berkarya, semoga ILDI semakin maju dan semakin sukses,” ucapnya. Kegiatan senam diakhiri dengan pemotongan kue dan dilanjutkan dengan pelepasan balon sebagai tanda HUT ILDI ke -15. (Red)

OASE

INFOGRAFIS

WARGANET

Trending