Berita
Prabowo-Gibran Raih Kemenangan di 27 Provinsi dalam Pilpres 2024
AKTUALITAS.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah mengesahkan rekapitulasi nasional hasil penghitungan perolehan suara Pilpres 2024 di 29 provinsi hingga Jumat (15/3/2024) di kantor KPU, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta.
Hasilnya, pasangan calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut dua Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka berhasil mengunci kemenangan di 27 provinsi dengan perolehan 69.883.622 suara.
Pasangan capres-cawapres nomor urut satu Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar menempati posisi kedua dengan perolehan 28.062.985 suara. Anies-Cak Imin unggul di dua provinsi, yakni Sumatera Barat dan Aceh. Sementara itu, pasangan capres-cawapres nomor urut tiga Ganjar Pranowo-Mahfud MD berada di urutan terakhir dengan perolehan 21.791.104 suara.
Dari 29 provinsi yang sudah melakukan rekapitulasi nasional perolehan suara Pilpres 2024, pasangan Prabowo-Gibran mendominasi di 27 provinsi. Ini mencerminkan dukungan luas yang mereka terima dari pemilih di berbagai wilayah Indonesia.
Rekapitulasi suara ini menjadi cerminan preferensi pemilih yang beragam dan akan membentuk lanskap politik untuk periode kepresidenan mendatang.
Berikut ini rekapitulasi perolehan suara Pilpres 2024 di 29 provinsi
1. DI Yogyakarta
– Anies-Cak Imin: 496.280
– Prabowo-Gibran: 1.269.265
– Ganjar-Mahfud: 741.220
2. Gorontalo
– Anies-Cak Imin: 227.354
– Prabowo-Gibran: 504.662
– Ganjar-Mahfud: 41.508
3. Kalimantan Tengah
– Anies-Cak Imin: 256.811
– Prabowo-Gibran: 1.097.070
– Ganjar-Mahfud: 158.788
4. Lampung
– Anies-Cak Imin: 791.892
– Prabowo-Gibran: 3.554.310
– Ganjar-Mahfud: 764.486
5. Bali
– Anies-Cak Imin: 99.233
– Prabowo-Gibran: 1.454.640
– Ganjar-Mahfud: 1.127.134
6. Kepulauan Bangka Belitung
– Anies- Cak Imin: 204.348
– Prabowo-Gibran: 529.883
– Ganjar-Mahfud: 151.109
7. Kalimantan Barat
– Anies-Cak Imin: 718.641
– Prabowo-Gibran: 1.964.183
– Ganjar-Mahfud: 534.450
8. Sumatera Selatan
– Anies-Cak Imin: 997.299
– Prabowo-Gibran: 3.649.651
– Ganjar-Mahfud: 606.681
9. Jawa Tengah
– Anies-Cak Imin: 2.866.373
– Prabowo-Gibran: 12.096.454
– Ganjar-Mahfud: 7.827.335
10. DKI Jakarta
– Anies-Cak Imin: 2.653.762
– Prabowo-Gibran: 2.692.011
– Ganjar-Mahfud: 1.115.139
11. Kepulauan Riau
– Anies-Cak Imin: 370.671
– Prabowo-Gibran: 641.388
– Ganjar-Mahfud: 140.733
12. Nusa Tenggara Timur
– Anies-Cak Imin: 153.446
– Prabowo-Gibran: 1.798.753
– Ganjar-Mahfud: 958.505
13. Kalimantan Utara
– Anies-Cak Imin: 72.065
– Prabowo-Gibran: 284.209
– Ganjar-Mahfud: 51.451
14. Kalimantan Selatan
– Anies-Cak Imin: 849.948
– Prabowo-Gibran: 1.407.684
– Ganjar-Mahfud: 159.950
15. Banten
– Anies-Cak Imin: 2.451.383
– Prabowo-Gibran: 4.035.052
– Ganjar-Mahfud: 720.275
16. Kalimantan Timur
– Anies-Cak Imin: 448.046
– Prabowo-Gibran: 1.542.346
– Ganjar-Mahfud: 240.143
17. Jawa Timur
– Anies-Cak Imin: 4.492.652
– Prabowo-Gibran: 16.716.603
– Ganjar-Mahfud: 4.434.805
18. Sulawesi Tenggara
– Anies-Cak Imin: 361.585
– Prabowo-Gibran: 1.113.344
– Ganjar-Mahfud: 90.727
19. Sulawesi Barat
– Anies-Cak Imin: 223.153
– Prabowo-Gibran: 533.757
– Ganjar-Mahfud: 62.514
20. Riau
– Anies-Cak Imin: 1.400.093
– Prabowo-Gibran: 1.931.113
– Ganjar-Mahfud: 357.298
21. Papua Barat
– Anies-Cak Imin: 37.459
– Prabowo-Gibran: 172.965
– Ganjar-Mahfud: 120.565
22. Bengkulu
– Anies-Cak Imin: 229.681
– Prabowo-Gibran: 893.499
– Ganjar-Mahfud: 145.570
23. Sulawesi Utara
– Anies-Cak Imin: 119.103
– Prabowo-Gibran: 1.229.069
– Ganjar-Mahfud: 283.796
24. Sumatera Barat
– Anies-Cak Imin: 1.744.042
– Prabowo-Gibran: 1.217.314
– Ganjar Mahfud: 124.044
25. Sulawesi Selatan
– Anies-Cak Imin: 2.003.081
– Prabowo-Gibran: 3.010.726
– Ganjar-Mahfud: 265.948
26. Provinsi Jambi
– Anies-Cak Imin: 532.605
– Prabowo-Gibran: 1.438.952
– Ganjar-Mahfud: 234.251
27. Papua Selatan
– Anies-Cak Imin: 41.906
– Prabowo-Gibran: 162.852
– Ganjar-Mahfud: 110.003
28. NTB
– Anies-Cak Imin: 850.539
– Prabowo-Gibran: 2.154.843
– Ganjar-Mahfud: 241.106 suara
29. Aceh
– Anies-Cak Imin: 2.369.534
– Prabowo-Gibran: 787.024
– Ganjar-Mahfud: 64.677
(YAN KUSUMA/RAFI)
-
Ragam9 jam lalu
Eddies Adelia Jalani Operasi Serius di Penang Akibat Cedera Ligamen
-
POLITIK7 jam lalu
Bahlil Tepis Kabar Jokowi Gabung ke Partai Golkar: “Pak Jokowi Bapak Bangsa”
-
Dunia14 jam lalu
Trump Kembali ke Gedung Putih, Kemenangan Besar di Pilpres AS 2024
-
Ragam12 jam lalu
Tingkatkan Imunitas Anak Terhadap Wabah Cacar Air, Berikut Tips dari Pakar
-
Olahraga11 jam lalu
Jakarta Sapu Bersih Medali Emas di Kejuaraan Panglima TNI Cup 2024
-
Berita2 jam lalu
Kamis Pagi, Gunung Semeru Erupsi Hingga 10 Kali
-
Jabodetabek17 jam lalu
BMKG Prakirakan Jakarta Diguyur Hujan pada Kamis Sore
-
Multimedia50 menit lalu
FOTO: RK Blusukan Sapa Warga di Rawa Buaya