Connect with us

JABODETABEK

Kebakaran Landa Pangkalan Truk di Jatinegara, Kerugian Capai Rp500 Juta

Aktualitas.id -

Kebakaran melanda pangkalan truk di Jalan Pulo Ayang, RT 10/RW 9, Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur, Jumat (1/11/2024). (Gulkarmat Jakarta Timur)

AKTUALITAS.ID – Kebakaran hebat melanda sebuah pangkalan truk di Jalan Pulo Ayang, RT 10/RW 9, Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur, pada Jumat (1/11/2024) dini hari. Meski api berkobar dengan cepat, beruntung tidak ada laporan korban jiwa dalam insiden tersebut.

Perwira piket Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, Sonar Sinurat, menyatakan bahwa 12 unit mobil pemadam dan 48 personel diterjunkan ke lokasi untuk memadamkan api. “Kebakaran terjadi sekitar pukul 01.21 WIB. Yang terbakar adalah pangkalan truk,” ujar Sonar.

Penyebab kebakaran diduga akibat korsleting listrik dari salah satu kantor di pangkalan tersebut. Api dengan cepat merambat ke tumpukan ban yang berada di sekitar area, menghanguskan beberapa truk yang terparkir.

Warga yang panik segera melaporkan kejadian itu kepada petugas pemadam kebakaran, yang tiba di lokasi pada pukul 01.30 WIB. Dalam waktu singkat, petugas berhasil melokalisasi kobaran api pada pukul 01.35 WIB, dan upaya pendinginan dilakukan hingga pukul 02.25 WIB.

“Situasi saat ini sudah terkendali, dan proses pendinginan telah selesai,” kata Sonar. Meskipun tidak ada korban jiwa, kerugian akibat kebakaran ini diperkirakan mencapai Rp500 juta.

Upaya cepat dan tanggap petugas pemadam kebakaran patut diacungi jempol, karena berhasil mengatasi api sebelum menyebar lebih luas dan menimbulkan kerugian yang lebih besar. (YAN KUSUMA/RAFI)

TRENDING