JABODETABEK
Tragis! Nenek Jadi Korban Tewas Tertabrak KA di Bekasi

AKTUALITAS.ID – Seorang wanita lansia (lanjut usia) tewas setelah tertabrak kereta api di perlintasan rel KA di Jalan Kalibaru Barat, Bekasi Barat, Kota Bekasi.
“Korban Mrs X, diperkirakan berusia 60 tahun,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi dalam keterangan kepada wartawan, Senin (24/2/2025).
Peristiwa tersebut terjadi pada pukul 10.30 WIB siang tadi. Berdasarkan keterangan saksi, awalnya korban terlihat melintas di perlintasan rel KA di Jalan Kalibaru Barat, Kota Bekasi.
“Awalnya kereta api datang dari arah Cikarang Kampung Bandan (KA 6023 CKR KPB) di Km 23+500 Petak Jalan Krl-Cuk (jalur dua eksisting), diduga korban menyeberang di perlintasan rel kereta api,” jelas Ade Ary.
Pada saat yang sama, korban melintas di perlintasan KA, sehingga langsung tertabrak kereta api yang melintas.
“Sehingga korban meninggal dunia di lokasi kejadian. Atas kejadian tersebut, korban mengalami luka di bagian kepala sehingga sulit dikenali,” imbuhnya.
Jasad korban kemudian dievakuasi oleh petugas. Polsek Cikarang Barat yang datang ke lokasi langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
“Jenazah korban dibawa ke RSUD Kota Bekasi untuk dilakukan visum et repertum,” pungkasnya. (Mun/Ari Wibowo)
-
EKBIS13/03/2025
Beras Berkutu Ditemukan di Gudang Bulog, Wamentan Pastikan untuk Pakan Ternak
-
NASIONAL13/03/2025
Waka MPR Apresiasi Langkah Presiden Prabowo Jalin Kolaborasi dengan Pemuda Peduli Lingkungan
-
NASIONAL13/03/2025
Roberth Rouw Ajak Masyarakat Jayawijaya Perkuat 4 Pilar Kebangsaan
-
POLITIK13/03/2025
Anggota DPR Herman Khaeron Diviralkan Terima Amplop: Ultimatum Hapus Konten Fitnah
-
NASIONAL13/03/2025
Prabowo Siapkan Penjara di Pulau Terpencil buat Koruptor: Mereka Gak Bisa Kabur!
-
DUNIA13/03/2025
Duterte di Belanda: Pengacara Desak ICC Kembalikan Mantan Presiden ke Filipina
-
EKBIS13/03/2025
IHSG Melempem di Pembukaan, Tapi Potensi Kenaikan Masih Terbuka
-
NASIONAL13/03/2025
Tunjangan Guru ASN Langsung Ditransfer ke Rekening, Prabowo: Cepat dan Singkat