NASIONAL
Amran Tegaskan Dirinya Dipilih Karena Kapasitas Profesional
AKTUALTIAS.ID – Menteri Pertanian Amran Sulaiman menanggapi secara blak-blakan isu terkait penunjukannya sebagai menteri di kabinet Prabowo-Gibran karena kedekatannya dengan pengusaha kaya asal Kalimantan, Andi Syamsuddin Arsyad atau yang dikenal sebagai Haji Isam. Amran menegaskan bahwa dirinya dipilih karena kapasitas profesional, bukan karena faktor kedekatan pribadi.
“Kami ini profesional,” ujar Amran saat ditemui di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (23/10/2024).
Amran mengingatkan bahwa ia bukan baru kali ini menjabat sebagai Menteri Pertanian. Ia pernah menduduki posisi tersebut pada tahun 2014 dan berhasil mengantarkan Indonesia mencapai swasembada pangan. Dengan rekam jejaknya itu, Amran yakin bahwa ia dipilih karena kemampuannya, bukan karena hubungan keluarga.
“Kami profesional. Jadi menteri ini bukan sekarang, 2014 sudah pernah. Swasembada juga sudah tercapai. Profesional, kan? Saya tanya balik, jawab dong,” tambah Amran dengan percaya diri.
Amran, yang merupakan sepupu dari Haji Isam, kembali dilantik sebagai Menteri Pertanian untuk ketiga kalinya. Ia sebelumnya menjabat sebagai Menteri Pertanian pada periode pertama pemerintahan Presiden Joko Widodo dari 2014 hingga 2019, dan dilantik kembali pada Oktober 2023.
Sebagai latar belakang, Amran adalah seorang pengusaha sukses yang memimpin Tiran Group, perusahaan konglomerat berbasis di Makassar. Dengan latar belakang akademis di bidang pertanian dari Universitas Hasanuddin, Amran memiliki rekam jejak yang panjang di dunia agribisnis dan pemerintahan.
Amran menekankan bahwa dirinya mengutamakan profesionalisme dalam setiap tugas yang diemban dan menolak anggapan bahwa pengangkatannya dipengaruhi oleh kedekatan personal. (Damar Ramadhan)
-
EKBIS31/12/2025 21:45 WIBCadangan Aset Kripto Indodax Dipertanyakan, OJK Diminta Tegakkan Aturan
-
RIAU31/12/2025 13:00 WIBKapolres Bengkalis Sampaikan Pengungkapan Kasus Sepanjang 2025
-
POLITIK31/12/2025 14:00 WIBWakil Ketua Komisi XIII DPR: Pilkada harus dipilih “secara langsung”
-
EKBIS31/12/2025 11:30 WIBHarga Emas Antam Stabil di Rp2,501 Juta per Gram pada Rabu Ini
-
EKBIS31/12/2025 10:30 WIBRupiah Menguat ke Level Rp16.697 per Dolar AS pada Rabu Pagi
-
NASIONAL31/12/2025 12:30 WIBSah! Presiden Prabowo Teken KUHAP Baru Jadi UU Nomor 20 Tahun 2025
-
NASIONAL31/12/2025 16:30 WIBKapolri Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Serentak Pati Hingga Tamtama
-
EKBIS31/12/2025 18:00 WIBPascabencana Sumatera, Wamentan Pastikan Pemulihan Sektor Pertanian

















