NASIONAL
SDN Pocin 1 Jadi Rumah Didik Anak Disabilitas

AKTUALITAS.ID – Sempat viral SD Negeri Pondok Cina (Pocin) 1 Depok yang akan dipugar untuk sarana ibadah (masjid) kini dimerger dengan SDN 5 Pocin. Kini gedung SDN Pocin 5 berganti nama menjadi SDN Pocin 1.
Wali Kota (Walkot) Depok Supian Suri mengatakan akan mengalih fungsikan SDN Pondok Cina (Pocin) 1. Sekolah tersebut akan dijadikan rumah didik untuk anak disabilitas.
“Terakit sekolah Pondok Cina 1 kita minta izin kita akan gunakan buat rumah didik anak istimewa. Di sana kita akan latih anak-anak istimewa, belajar, menyesuaikan bakat kemampuan dia,” kata Supian kepada wartawan, Rabu (14/5/2025).
Supian menyampaikan rumah didik disabilitas akan menghadirkan pelatih untuk melayani luar pendidikan formal. Rumah didik ini, katanya berbeda dengan sekolah luar biasa (SLB).
“Kita akan hadirkan para pelatih yang bisa mengajarkan mereka, melayani mereka di luar pendidikan formal mereka di SLB,” jelasnya.
“Jadi selain mereka belajar formal di SLB mereka akan dapat lebih pendalaman di sekolah rumah didik anak istimewa,” ujarnya. Supian menuturkan secepatnya akan merealisasikan rencana tersebut. Pemkot Depok akan merenovasi SDN Pocin 1 dan recruitment instruktur.
“(Realisasi) Kita akan percepat, kita akan renov dulu tempatnya, kita akan rekrut instruktur-instrukturnya yang bisa melakukan ini. Termasuk psikolog nya, termasuk layanan kesehatannya, nanti setelah itu baru kita buka. Saya yakin ini awal tahun depan kita udah bisa memberikan layanan buat mereka,” ujarnya. (Purnomo/Goeh)
-
FOTO30/06/2025 23:51 WIB
FOTO: Mural Meriahkan HUT Jakarta
-
EKBIS30/06/2025 23:30 WIB
1.600 Sapi Perah Impor Tiba di Jatim, Pemerintah Pastikan Bebas Penyakit
-
EKBIS01/07/2025 08:30 WIB
Dompet Makin Tipis! Harga Pertamax Cs Resmi Naik di SPBU Pertamina Mulai Hari Ini
-
DUNIA01/07/2025 00:01 WIB
Kasus HIV Meledak di Fiji, Delapan Anak Meninggal
-
DUNIA01/07/2025 01:00 WIB
Menlu: Pengiriman 10 Ribu Ton Beras ke Palestina Terkendala Akses
-
JABODETABEK01/07/2025 05:30 WIB
Awal Juli Disambut Hujan: BMKG Prediksi Jabodetabek ‘Kompak’ Basah pada 1 Juli
-
NASIONAL01/07/2025 10:00 WIB
Hakim MK: Penulisan Sejarah Jangan Jadi Alat Legitimasi Penguasa
-
POLITIK01/07/2025 07:00 WIB
Partai NasDem: Putusan MK Soal Pemilu adalah Pencurian Kedaulatan Rakyat