Connect with us

NUSANTARA

Modus Berbelanja di Warung, KKB Tembak Kanit Intelkam Polsek Kurima Papua

Aktualitas.id -

Ilustrasi

AKTUALITAS.ID – Aipda Syam, Kanit Intelkam Polsek Kurima, Kabupaten Yahukimo, Papua Pegunungan, menjadi korban penembakan oleh dua orang tak dikenal (OTK) pada Sabtu malam, (1/2/2025).

Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 19.00 WIT, saat korban tengah berada di kios miliknya. Kedua pelaku berpura-pura berbelanja sebelum salah satunya menodongkan senjata dan melepaskan tembakan.

Korban sempat mendengar suara letusan senjata dan berusaha menghindar. Setelah merasa dirinya tertembak, Aipda Syam langsung mematikan lampu dan mencoba meraba senjata revolver yang disimpannya.

Ia sempat melakukan perlawanan dengan menembakkan senjatanya ke arah pelaku sebelum bergegas menuju Pos TNI untuk menyelamatkan diri.

Saat ini, Aipda Syam menjalani perawatan di RSUD Wamena dalam kondisi stabil. Pemeriksaan medis sementara belum bisa memastikan penyebab pasti luka tembak yang dialami korban.

Pihak kepolisian menduga bahwa pelaku merupakan bagian dari kelompok kriminal bersenjata (KKB) Ndugama yang beroperasi di Distrik Kurima. Mereka diyakini mengetahui kondisi Polsek yang kosong dan menyadari bahwa korban adalah anggota kepolisian.

Kepala Operasi Damai Cartenz 2025, Brigjen Pol. Dr. Faizal Ramadhani, menegaskan bahwa pihak kepolisian akan menindak tegas kelompok kriminal yang mengancam keamanan masyarakat dan petugas kepolisian. Tindakan pencarian pelaku terus dilakukan, dan keamanan di wilayah tersebut diperketat.

Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz 2025, Kombes Pol. Yusuf Sutejo, mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan melaporkan segala informasi terkait keberadaan KKB.

Kolaborasi antara masyarakat dan aparat keamanan diharapkan dapat meningkatkan pengawasan serta menjaga keamanan di wilayah Papua.

Penyelidikan lebih lanjut terkait motif dan identitas pelaku penembakan masih terus berlangsung. (Yan Kusuma)

TRENDING

Exit mobile version