Connect with us

OLAHRAGA

PSSI Berhasil Temukan Pelaku Perebut Jersey Marselino, Terancam Sanksi

Aktualitas.id -

Viral di media sosial: Kisah jersey Marselono yang direbut berakhir bahagia bagi Kenneth Instagram @le_mineraleid

AKTUALITAS.ID – Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) akhirnya berhasil mengidentifikasi pria yang merebut jersey Marselino Ferdinan dari bocah bernama Kenneth. Berkat teknologi kecerdasan buatan (AI) dan sistem Garuda ID yang diterapkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), sosok pria tersebut berhasil ditemukan.

Kabar ini diumumkan oleh anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga, melalui akun Instagram resminya pada Sabtu (29/3/2025). 

“Berkat teknologi AI dan Garuda ID, kami telah menemukan orang yang mengambil jersey Kenneth,” tulis Arya.

Kronologi Insiden Perebutan Jersey

Kejadian ini terjadi usai pertandingan Indonesia melawan Bahrain pada Selasa (25/3/2025). Kenneth, bocah penggemar Timnas Indonesia, membawa poster bertuliskan permintaan agar Marselino memberikan jersey-nya setelah pertandingan. Marselino yang melihat permintaan tersebut pun berniat memenuhi harapan Kenneth. Namun, momen haru itu berubah ketika seorang pria dewasa dengan terang-terangan merebut jersey tersebut sebelum sampai ke tangan Kenneth.

Aksi tidak terpuji itu terekam dalam video yang beredar luas di media sosial dan memicu kecaman dari publik. Netizen ramai-ramai meminta agar pelaku segera ditemukan dan diberi sanksi.

Pria Pelaku Terancam Larangan Menonton Timnas

Menanggapi kejadian ini, Arya Sinulingga mengusulkan agar pria tersebut diberi sanksi berupa larangan membeli tiket dan menonton pertandingan Timnas Indonesia di masa mendatang. 

“Akan diusulkan tidak bisa lagi membeli tiket untuk menonton pertandingan Timnas Indonesia,” tegasnya.

Arya juga mengingatkan para penggemar untuk lebih bijak dalam bersikap di stadion dan tidak merusak momen berharga bagi suporter lainnya, terutama anak-anak yang sangat mengidolakan para pemain Timnas.

Kenneth Akhirnya Dapat Jersey dari Marselino

Sebagai bentuk kepedulian, PSSI dan manajemen Timnas Indonesia memastikan bahwa Kenneth tetap mendapatkan jersey yang dikenakannya saat laga melawan Bahrain. Dalam unggahan Instagram resmi @timnasindonesia pada Kamis (27/3), bocah berkacamata itu tampak bahagia memamerkan jersey yang akhirnya ia terima.

Insiden ini menjadi pelajaran penting bagi seluruh penggemar sepak bola Indonesia agar tetap menjunjung tinggi sportivitas dan saling menghormati di dalam maupun di luar stadion. (PURNOMO/DIN) 

TRENDING

Exit mobile version